Reporter : Dena Setya
Editor : Memey Mega
Malang, Kabarpas com – Berprofesi sebagai rentenir yang suka menyita barang, seorang guru berinisial IA salah satu SD Negeri di Sumberbening, Kecamatan Bantur Kabupaten Malang dilaporkan ke pihak sekolah oleh warga sekitar.
Pasalnya, selain memberikan bunga yang mencekik, guru tersebut kerap menyita barang jika telat membayar hutang.
“Waduh, aku sampe stres dewe ngrasakno wong iku, jian kebacut, kalau diteruskan koyok ngene yo kasian orang-orang. Ditagih sampe nyita barang, diilok-ilokno akeh wong, (aduh, aku sampai stres sendiri merasakan orang itu. Sangat keterlaluan, kalau diteruskan kaya gini ya kasian orang-orang. Ditagih sampai menyita barang. Dimaki-maki banyak orang),” ungkap Giring, Selasa (5/12).
Beberapa warga juga menjelaskan terkait sikap IA yang tidak mencerminkan seorang guru. Apalagi uang yang dia pinjamkan pada warga merupakan uang pinjaman dia ke koperasi.
“Suka minjam uang ke koperasi tapi uangnya dipinjamkan lagi ke orang-orang disini, dan bunganya itu mencekik sekali, telat sebenyat aja sudah di maki-maki, pokoknya warga sini redah sama orang itu,” timpal seorang ibu warga disana yang tidak ingin namanya disebut.
Saat didatangi oleh wartawan, Kepala Sekola tidak menjawab dan terkesan menutupi. Sementara itu, guru yang bersangkutan belum memberikan statemen terkait pemberitaan ini. (Den/Mey)