Reporter : Dita Lia
Editor : Memey Mega
Malang, Kabarpas.com – Menuju pesta demokrasi yang akan digelar tahun 2019 mendatang, memunculkan tokoh-tokoh politik baru di Kota Malang, salah satunya mantan Ketua GMNI Malang Raya, Adi Priatama yang siap bersaing dalam pemilihan legislatif mendatang.
Pemuda berusia 27 tahun ini memantapkan diri maju malalui partai Demokrat, “Saat ini pemuda sudah waktunya untuk ikut andil dalam pemerintahan, salah satunya ya ini dengan maju sebagai wakil rakyat,” terang alumni Universitas Brawijaya Malang usai pendaftaran bacaleg Partai Demokrat di KPU siang tadi, Selasa (17/7).
Dia berkeyakinan dengan mendengar dan menyerap aspirasi rakyat mampu menjalin komunikasi dan membangun Kota Malang menjadi lebih baik, “Menjadi wakil rakyat itu yang utama mampu menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat, membangun integritas dan saling percaya dengan begitu insyaallah kita bisa sama-sama membangun Kota Malang,” imbuh Adi yang akan maju pileg Dapil Kedungkandang tersebut.
Dirinya mengaku telah mempersiapkan beberapa program serta membentuk relawan di Kelurahan, “Kami sudah mempersiapkan tim relawan di setiap kelurahan. Tapi nantinya relawan ini tidak hanya akan mendukung saat pileg, tapi nantinya mereka juga akan menjadi kepanjangan tangan saya saat menjadu anggota dewan, guna menampung aspirasi masyarakat,” tutupnya. (Dit/Mey)