Reporter : Dita Lia
Editor : Memey Mega
Malang, Kabarpas.com – Membahas potensi wisata di Malang Raya memang tidak akan ada habisnya. Mulai dari wisata alam, wisata religi, wisata budaya dan sumber daya manusianya dirasa mampu menarik minat wisatawan untuk berkunjung.
Melihat potensi tersebut, Calon Anggota DPR RI, Nurseto Budi Santoso optimis dengan potensi yang di miliki Malang, “Ibaratnya Malang itu sudah paket komplit untuk wisatanya. Cari wisata apa aja, ada di Malang. Tapi semua itu tidak bisa dipisahkan. Kabupaten Malang dengan wisata alam dan sejarahnya. Kota Malang dengan heritage dan SDMnya dan Kota Batu dengan wisata buatannya. Itu semua sangat menarik bagi turis asing maupun domestik,” ujar caleg dari Partai Demokrat tersebut, Jumat (8/3).
Hanya saja, lanjut pria yang akrab disapa Mas Seto. Potensi tersebut masih perlu digali dan dikembangkan secara profesional sehingga wisata Malang dapat ikut meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.
“Nah potensi di Malang ini harus berdayakan. Untuk dapat go Internasional harus punya kualitas dan kuantitas yang semestinya untuk bersaing di kancah Internasioanl. Karena banyak yang kita jual, jadi harus fokus dulu apa yang mau di tonjolkan,” imbuhnya.
Seperti diketahui, saat ini pariwisata menjadi salah satu sektor yang diharapkan mampu memerkuat kondisi ekonomi Indonesia. Terutama dengan meningkatkan kunjungan wisatawan asing akan mampu meningkatkan devis negara.
“Dengan meningkatkan sektor pariwisata di setiap daerah. Tentu harapannya mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya serta mampu meningkatkan devisa negara. Untuk itu, ada baiknya kita mampu memanfaatkan era Revolusi Industri 4.0 untuk meningkatkn sektor pariwisata kita,” tutup Wakil Ketua Komisi Pemenangan Pemilu Partai Demokrat tersebut. (dit/mey)