Reporter : Sam Demit
Editor : Memey Mega
Malang, Kabarpas.com – Seorang warga yang hendak salat Isya di Mushola dikejutkan adanya bayi yang ditaruh dalam kardus di halaman depan Mushola At -Taqwa, di Desa / Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang , Jumat ( 15/ 3/ 2019) malam.
Warga yang pertama kali menemukan diketahui bernama Rifai, penjual Soto yang saat itu hendak salat di Mushola At – Taqwa yang masuk wilayah Desa Pagelaran RT 13 RW 03 Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang .
“Saya hendak masuk ke mushola kok ada kardus yg dibungkus plastik warna hitam di teras mushola,” ujar Rifai
” Terus saya dekati kotak kardus itu pak , laaaa kok ada bayi ,” tambahnya.
Atas temuan bayi berparas ayu dan berkulit putih itu, kemudian sama saksi langsung dilaporkan ke pihak Polsek Pagelaran.
Petugas Polsek yang mendapatkan laporan langsung mendatangi lokasi dan langsung membawa bayi berjenis perempuan yang masih berbalut selimut, memakai baju putih itu keke Puskesmas setempat untuk diperiksa kesehatannya.
Setelah diperiksa kesehatan serta ditimbang di puskesmas diketahui bayi tersebut dalam kondisi sehat, dengan berat 32 kg, panjang 48 cm.
Kini kasus penemuan bayi perempuan ini dalam penanganan penyelidikan pihak Polsek Pagelaran untuk mengungkap siapa orangtua bayi ini yang sengaja membuangnya. (Dem/Mey).