Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Malang · 31 Mar 2019

Truk Kontainer Muatan Gula Terguling di Kendalpayak Malang


Truk Kontainer Muatan Gula Terguling di Kendalpayak Malang Perbesar

Reporter : Sam Demit

Editor : Memey Mega

 

Malang, Kabarpas.com –  Truk kontainer bermuatan gula terbalik setelah melintasi jembatan perbatasan Jalan Raya Kendalpayak dengan Jalan Raya Tambaksari atau selatan RS Ben Mari.

Truk dengan nopol L 8066 UQ itu dikemudikan Junaedi (42) warga Desa Ngemplak, Kecamatan Perak Jombang.

Menurut saksi mata Serma Lutfi anggota Babinsa Koramil Pakisaji mengatakan, kejadian bermula saat truk kontainer yang bermuatan gula berjalan dari arah selatan jalan raya Tambakasri menuju ke utara Jalan Raya Kendalpayak dan melewati jembatan perbatasan Jalan Raya Kendalpayak yang posisinya menikung tajam.

Sementara sang sopir yang tidak bisa menguasai muatan kendaraan kontainer yang berisi gula, akhirnya membantingkan setir ke kiri dan  terguling di sisi kiri jalan, lalu menabrak tebing dan pohon yang berada di sisi jalan raya Kendalpayak, akibatnya lalulintas menjadi terhambat.

“Sambungan gandengan putus sehingga sopir tidak bisa menguasai muatan kendaraan kontainernya,” tutur Serma Lutfi kepada kabarpas.com, Minggu (31/3/2019).

“Korban(sopir) hanya mengalami luka-luka ringan dan mendapatkan perawatan di RS Benmari, ” tambahnya.

Petugas Unit Lakalantas Polres Malang yang datang ke lokasi langsung memanggil mobil derek untuk mengevkuasi truk kontainer agar arus lalulintas di Jalan Raya Kendalpayak tak terhambat terlalu lama .

“Kepada para pengguna jalan untuk senantiasa memeriksa kondisi kendaraannya yang akan digunakan mulai dari kelayakan kendaraan, bagi kendaraan yang bermuatan perlu di sesuaikan tonase/ berat kotor yang telah ditentukan oleh aturan, sehingga tidak akan mengalami kerugian baik personil maupun materil, ” tutupnya. (dem/mey).

Artikel ini telah dibaca 403 kali

Baca Lainnya

Polres Batu Raih Penghargaan Satker Berkinerja Terbaik dari KPPN Malang

24 Januari 2025 - 08:19

Cuaca Ekstrem Masih Berlanjut, DPRD Minta Pemkot Blitar Gencarkan Sosialisasi Antisipasi Kasus DB

22 Januari 2025 - 16:44

Pj. Wali Kota Batu Tinjau Perumahan Dinas Veteran senilai Rp 9 Miliar

22 Januari 2025 - 11:43

Cari Aman Berkendara Motor di Dataran Tinggi Kota Batu

17 Januari 2025 - 09:13

Satresnarkoba Polres Batu Ungkap Kasus Narkotika Jenis Ganja

17 Januari 2025 - 08:30

Mahasiswa UB Gelar MW CARE 2024 Bersama PMI Kota Malang

1 November 2024 - 12:03

Trending di Kabar Kampus