Reporter : Sugeng Hariyono
Editor : Titin Sukmawati
Pasuruan, Kabarpas.com – Warga Desa Bandaran, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan digegerkan dengan adanya penemuan ular jenis piton sepanjang 4 meter dengan berat sekitar 10 kg, Senin (8/7/2019) malam.
Informasi yang diperoleh Kabarpas.com menyebutkan, ular tersebut pertama kali ditemukan oleh salah satu warga setempat bernama Lutfi, yang saat itu pergi untuk memancing setiap malam.
Tak lama kemudian, ia melihat seokor ular besar berjenis piton dengan diameter 4 meter. Selanjutnya, ia bersama teman-temanya mencoba untuk menangkap ular tersebut hingga berhasil dan menjadi tontonan warga sekitar.
“Rencananya ular ini akan kami jual,” tutupnya. (ajo/tin).