Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Pasuruan · 16 Feb 2021

BPJAMSOSTEK Cabang Pasuruan Beri Bantuan APD Safety Kit ke Perusahaan Matahari Putra Makmur


BPJAMSOSTEK Cabang Pasuruan Beri Bantuan APD Safety Kit ke Perusahaan Matahari Putra Makmur Perbesar

Pasuruan, Kabarpas.com – Dalam rangka memperingati bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional. BPJAMSOSTEK Cabang Pasuruan memberikan bantuan berupa APD Safety Kit ke perusahaan PT. Matahari Putra Makmur.

“Pemberian ini dilakukan mengingat saat ini masa pandemi Covid-19 di negeri ini masih belum berakhir, dan pemerintah hingga saat ini masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sampai tanggal 22 Februari 2021 nanti, ini juga dilakukan karena Covid-19 tidak hanya memakan korban jiwa akan tetapi sangat berdapak pada perekonomian dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Arie Fianto Syofian selaku kepala kantor cabang BPJAMSOSTEK Pasuraun kepada Kabarpas.com.

Dijelaskan, kegiatan memperingati Bulan K-3 tahun ini secara rutin diperingati oleh BPJAMSOSTEK pada setiap tahun.

“Namun, kali ini beda dengan tahun-tahun sebelumnya, jika tahun sebelumnya kita berikan bantuan dalam bentuk perlengkapan Keselamaan Kerja seperti sepatu boot, helm, pakaian kerja lapangan dan sebagainya. Maka dalam peringati Bulan K-3 tahun 2021 ini BPJAMSOSTEK Pasuruan memberikan bantuan yang berbeda yaitu memberikan bantuan APD,” ucapnya.

Menurutnya, dimasa pandemi covid-19 seperti saat ini tentunya para pekerja lebih membutuhkan masker dan hand sanitizer salah satunya para pekerja di perusahaan PT Matahari Putra Makmur hal ini bertujuan untuk menjaga keselamatan para pekerja serta memutus matarantai pencegahan penularan virus covid-19.

“Setiap kegiatan di tempat kerja memiliki potensi risiko dan bahaya. Karenanya, K3 harus menjadi kebutuhan yang paling mendasar bagi setiap perusahaan. Membangun budaya K3 merupakan langkah perusahaan untuk menjamin keselamatan dan kesehatan setiap pekerja dan orang lain yang berada di lingkungan perusahaan. Sehingga sebuah langkah untuk mencapai garis akhir, yakni terwujudnya zero accident,” tegas Arie kepada Kabarpas.com.

Lebih lanjut disampaikan, masker dan hand sanitizer saat ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat apa lagi para pekerja perusahaan yang setiap harinya selalu bersinggungan dengan ratusan bahkan ribuan pekerja yang lainya sehingga mereka sangat membutuhkan dua kepelengkapan K-3 tersebut demi keselamatan dalam menjalankan pekerjaan.

“Peringatan Bulan K3 Nasional yang secara rutin dirayakan setiap tahunnya, ini biasanya menjadi momen bagi setiap perusahaan untuk meningkatkan budaya dan kesadaran akan K3 kepada semua pekerja. Jika kesadaran akan K3 sudah melekat dan tertanam di jiwa para pekerja, risiko kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja (PAK) dapat dihindari sehingga dapat mewujudkan lingkungan kerja yang aman dan nyaman,” pungkasnya. (***/Tin).

Artikel ini telah dibaca 51 kali

Baca Lainnya

Gubernur Khofifah Pantau Mudik Gratis Pemprov Jatim di Pelabuhan Jangkar Situbondo

25 Maret 2025 - 08:30

Mudik Lebaran 2025, Tol Probowangi Gratis untuk Umum, Simak Berikut Aturannya….

22 Maret 2025 - 17:03

Wali Kota Mas Adi Doakan Ramapati Pasuruan Tetap Eksis dan Jaya

12 Maret 2025 - 08:39

Eksklusif di Podcas Kabarpas!! Gebrakan 100 Hari Kerja Mas Adi – Nawawi

8 Maret 2025 - 22:38

Fatma Saifullah Yusuf Berikan Bantuan Sembako dan Nutrisi untuk Warga Kota Pasuruan

4 Maret 2025 - 21:22

Besok, Mas Adi dan Nawawi Akan Dilantik Presiden Prabowo di Istana Negara

19 Februari 2025 - 14:32

Trending di Berita Pasuruan