Pasuruan, Kabarpas.com – Prestasi yang cukup membanggakan kembali diraih oleh para siswa SD Al-Kautsar Pasuruan. Sebanyak 25 siswanya berhasil memboyong juara dalam finalis Jawa Timur Olimpiade Nasional (Omnas) 10.
“Alhamdulillah, siswa-siswi SD Al kautsar berhasil meraih medali emas, perak, dan perunggu sebagai finalis provinsi Jawa Timur OMNAS 10,” ujar Kepala SD Al Kautsar Pasuruan, Suyatno kepada Kabarpas.com, Minggu (11/4/2021).
Kepala sekolah yang selama ini dikenal dekat dengan para siswanya tersebut, seakan tak berhenti mengucapkan rasa syukurnya atas capaian prestasi cukup gemilang yang telah diraih oleh para siswa-siswinya.
“Kami sampaikan rasa syukur, dalam suasana pandemipun para siswa terus semangat belajar dan mengikuti lomba-lomba seperti saat sebelumnya. Selamat untuk putra putri yang telah sukses meraih prestasi, semoga terus berjuang menjadi yang terbaik di tingkat nasional nanti,” ujarnya.
“Terima kasih kami sampaikan kepada semua peserta, bapak ibu orang tua yang dengan semangat pula mendampingi putra-putrinya untuk mengikuti lomba-lomba tersebut. Juga tak lupa saya sampaikan terima kasih kepada bapak-ibu guru yang telah membimbing para siswa untuk mencapai juara, semoga semakin berkah hingga terus dimasa yang akan depan,” sambungnya.
Berikut nama-nama siswa SD Al Kautsar Pasuruan yang berhasil menoreh prestasi dalam Omnas 10:
- Thalita Hasna Salsabila meraih emas olimpiade matematika.
- Khayla Almira Maritza meraih medali perak olimpiade matematika, medali emas olimpiade sains dan Inggris.
- M.Nala Arkhana meraih medali perunggu olimpiade matematika dan medali perunggu olimpiade sains, medali emas olimpiade Inggris.
- M.Narendra putra meraih medali perak olimpiade matematika dan emas olimpiade Inggris.
- Syauqi Achamad Al Azam meraih medali perunggu olimliade matematika.
- Akmal Najib Maulana meraih medali perunggu olimpiade perunggu.
- Khayla Nadhira Az-Zahra meraih medali perunggu olimpiade matematika dan medali perak olimpiade sains.
- Salsabila Putri Bianca meraih medali emas olimpiade sains.
- Ahmad Baihaqy Ar Razi medali emas olimpiade sains.
- M.Akbar Einanda meraih medali emas olimpiade sains dan medali perak olimpoade Inggris.
- Ahmad Syafiqillaha Afandi meraih medali perak olimpiade sains.
- Inaya Nur Sabrina meraih medali emas olimpiade sains.
- Anindya Aisyah Larissa meraih medali emas olimliade sains.
- Kenisha Adiela Rahman meraih medali perak olimpiade sains.
- Ferda Putri Aldianza meraih medali perak olimliade sains.
- Ghaina Atsiila Javara meraih medali perunggu olimpiade sains dan Inggris.
- Azizah Ayu Pratiwi meraih medali perak olimpiade sains dan perunggu olimpiade Inggris.
- Diana Nuriyah meraih medali perak olimpiade sains.
- Anike Mischel Nivelisa meraih medali perunggu olimpiade sains.
- M.Faras Akhtar meraih medali perak olimpiade Inggris.
- Namira Aisyah Putri meraih medali perak olimpiade Inggris.
- Anindita Vivia Zahra meraih perak olimpiade inggris
- Mahaputra Raziq Hanania meraih medali perak olimliade Inggris.
- M.Jidfabillh meraih medalu perunggu olimliade Inggris.
- Faiha Fathiyyah meraih medali perunggu olimpiade Inggris. (adv).