Surabaya, Kabarpas.com – Guna menambah dan mengembangkan kurikulum guru SMK TBSM Honda di Jawa Timur, PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) dealer utama sepeda motor Honda wilayah Jawa Timur dan NTT mengadakan Sarasehan SMK TBSM Honda secara online.
Pada sarasehan online yang diikuti oleh 91 SMK binaan di wilayah MPM Honda Jatim ini disampaikan program keberlanjutan dan pengembangannya. Program –program yang selama ini sudah berjalan seperti penerapan kurikulum Honda, pelatihan guru-guru, pemagangan siswa di AHASS, kontes siswa SMK TBSM dan update new product terus dikembangkan agar kompetensi para guru dan siswa bisa lebih baik dan juga bengkel mitra AHASS.
“Berbeda dengan tahun – tahun sebelumnya semua kegiatan dapat dilakukan secara tatap muka , dan pada masa pandemi Covid-19 ini semua kegiatan kami lakukan secara online Melalui forum ini diharapkan sekolah mendapatkan update informasi yang bermanfaat mengenai program – program yang baru untuk kurikulum SMK TBSM. Dari masukan dan informasi yang kami dapat akan menjadikan perbaikan program, serta bermanfaat bagi sekolah dan siswanya“ kata Hatmarto selaku HR & GA Division Head MPM Honda Jatim kepada Kabarpas.com.
Kegiatan sarasehan ini secara rutin digelar untuk menggali aspirasi dan potensi guna merumuskan masa depan SMK yang lebih baik khususnya SMK TBSM Astra Honda yang telah bekerja sama dengan MPM Honda Jatim. (Don/Mel).