Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Otomotif · 29 Sep 2022

MPM Honda Jatim Ajak Mahasiswa Peduli Keselamatan Berkendara


MPM Honda Jatim Ajak Mahasiswa Peduli Keselamatan Berkendara Perbesar


Malang, Kabarpas.com – PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT kembali menggelar Seminar Safety Riding di Politeknik Negeri Malang.

Seminar yang diikuti oleh 100 peserta yang merupakan mahasiswa Politeknik Negeri Malang ini berlangsung seru dan antusias. Peserta mendapatkan pembelajaran tentang penggunaan perlengkapan berkendara yang baik, kemampuan memprediksi bahaya di jalan raya, pengetahuan berbegai faktor penyebab terjadinya kecelakaan, meningkatkan kesadaran untuk saling bertoleransi dengan pengendara lain yang disampaikan oleh Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim Mizidianto.

Dengan tema “Bangga Menjadi Generasi #Cari_Aman” menghadirkan narasumber berkompenten dibidangnya yakni IPDA Eko Prasetyo, SH, Kepala Unit Keamanan dan Keselamatan Satuan Lalu Lintas Polresta Malang Kota dan Andy Setiagantara,Amd.LLAJ., SE., MAP., Kepala Seksi Pengendalian dan Operasional Lalu Lintas bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Malang.

Seminar dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan kata sambutan dari Dr. Eng Anggit Murdhani ST, M.Eng, Pembantu Direktur 3 Politeknik Negeri Malang. Selanjutnya Persiapan Operasi Zebra Semeru 2022 yang disampaikan oleh IPDA Eko Prasetyo, SH, Kepala Unit Keamanan dan Keselamatan Satuan Lalu Lintas Polresta Malang Kota dan dilanjutkan dengan materi sosialisasi Macyto Malang City Tour, re Opening Car Free Day dan Update lalu lintas Malang Heritage oleh Kepala Seksi Pengendalian dan Operasional Lalu Lintas bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Malang Andy Setiagantara,Amd.LLAJ., SE., MAP

Kegiatan ini sebagai bentuk komitmen sinergi bagi negeri dalam mewujudkan budaya aman dan selamat berkendara bagi generasi muda, Instruktur safety riding MPM Honda Jatim membekali para mahasiswa dengan berbagai pengetahuan tentang keselamatan berkendara (safety riding) meliputi kemampuan berkendara yang baik dan aman, seperti menguasai teknik menikung, teknik pengereman, dan menjaga keseimbangan.

Semangat para peserta juga tampak saat diajak untuk mengenal lebih dekat slogan keselamatan berkendara #Cari_aman yang diharapkan mampu meningkatkan kesadaran dan komitmen generasi muda untuk selalu mengutamakan keselamatan saat berkendara dan menjadikan penggunaan helm dan jacket saat berkendara sebagai gaya hidup para anak muda ini.

“Sebagai generasi muda, mahasiswa bisa menjadi agent safety riding yang akan menyampaikan pesan keselamatan berkendara kepada lingkungannya maupun masyarakat luas sehingga #Cari_Aman saat berkendara ini dapat menjadi budaya dan gaya hidup para pengendara,” kata Mizidianto, Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim.

Dengan semangat Satu Hati, mahasiswa sebagai generasi muda akan menjadi generasi penggerak untuk mewujudkan budaya positif di masa mendatang. (diit/ida).

Artikel ini telah dibaca 24 kali

Baca Lainnya

Waspada Transaksi Online, ini 3 Cara Aman Beli Motor Honda

17 April 2025 - 08:09

Lawan Trek Ekstrem, CRF Tetap Melesat Raih Podium di Kejurnas Motocross Wonosobo

16 April 2025 - 08:31

Tampil Impresif, Binaan Astra Honda Melesat Berebut Top 3 di ATC Qatar

14 April 2025 - 01:28

Empat Pebalap Astra Honda Siap Bawa Merah Putih Berjaya di IATC Qatar

12 April 2025 - 08:51

Rasakan Sensasi Terkoneksi di Perjalanan, MPM Honda Gelar New Honda PCX160 Media Exploration

12 April 2025 - 08:32

Astra Honda Siap Bawa CBR Series Pertahankan Dominasi di Mandalika Racing Series 2025

11 April 2025 - 16:26

Trending di Kabar Otomotif