Reporter: Sugeng Hariyono
Editor: Ian Arieshandy
Pasuruan, kabarpas.com – Ratusan murid siswa UPT SDN Randusari Kota Pasuruan menggelar aksi teatrikal drama kolosal perjuangan dalam rangka memperingati hari Pahlawan 10 November 2024. Aksi ini digelar di halaman UPT SDN Randusari, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, Senin (11/11/2024).
Aksi teatrikal yang diikuti ratusan murid siswa UPT SDN Randusari ini bertujuan agar nilai perjuangan para pahlawan bengsa Indonesia bisa diterapkan sampai sekarang.
Dalam kegiatan ini juga dilakukan detik-detik perobekan bendera Belanda menjadi merah putih yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi UPT SDN Randusari Kota Pasuruan dengan tema pahlawan idolaku.
Sebelum aksi teatrikal, para siswa – siswi SDN UPT Randusari dan para guru melakukan pawai sejauh 1,3 kilometer dari halaman sekolah selanjutnya menuju halaman sekolah kembali dengan menggunakan baju perjuangan bangsa Indonesia dan penjajah jaman dulu ,serta mengenakan baju bhineka tunggal ika.
Tak hanya itu, dalam pawai tersebut juga diikuti kepala sekolah, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pasuruan, Lurah Randusari dan para guru UPT SDN Randusari. Mereka ikut pawai dengan berjalan kaki hingga sejauh 1,3 kilometer.
Sementara itu, Nurul Mardijanti selaku Plt Kepala Sekolah UPT SDN Randusari Kota Pasuruan mengatakan bahwa kegiatan ini untuk meningkatkan rasa patrioritisme kepada anak dan menambah jiwa semangat meneladani jiwa pahlawan.
“Kami ingin agar nilai perjuangan para pahlawan bangsa Indonesia diterapkan sampai sekarang. Dan harapannya yang pertama membangun karakter anak anak lebih baik lagi dan untuk selanjutnya lebih meriah,” tutupnya. (emn/ian).