Jember, Kabarpas.com – Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dan Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Jember memberikan tanda kehormatan kepada istri Bupati Fawait, Ghyta Eka Puspita sebagai Bunda Perawat dan Bunda Bidan Kabupaten Jember.
Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kiprah dan kepedulian Ning Ghyta dalam mendukung dunia kesehatan terutama dalam upaya pencegahan stunting serta penurunan angka kematian ibu dan bayi.
“Tanda kehormatan ini kami serahkan sebagai bentuk penghargaan dan pengakuan atas peran aktif Ibu Ghyta dalam mendukung perawat terutama di lapangan,” kata Mustakim dalam acara tersebut di Pendopo Wahyawibawagraha, Sabtu (19/4/2025).
Ketua IBI Cabang Jember, Siti Romlah, menambahkan bahwa penetapan Ning Ghyta sebagai Bunda Bidan telah melalui proses rapat internal dan penilaian dari berbagai kegiatan lapangan.
“Berdasarkan pantauan kami, Ibu Ghyta sangat aktif hadir langsung dalam berbagai kegiatan pelayanan dan penyuluhan kesehatan. Kepeduliannya terhadap kesehatan ibu dan anak sangat nyata. Kami sepakat untuk memberikan penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi,” kata Siti.
Tanda kehormatan tersebut diserahkan di hadapan ratusan tenaga kesehatan, terdiri dari perawat dan bidan, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut. Acara berlangsung khidmat dan penuh apresiasi atas sinergi yang selama ini terjalin antara tenaga kesehatan dan Tim Penggerak PKK Kabupaten Jember.
Penghargaan ini diharapkan dapat semakin memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan masyarakat di Kabupaten Jember.
Sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jember, Ning Ghyta dikenal aktif mendampingi suaminya, Bupati Fawait, dalam berbagai kegiatan di masyarakat. Ia rutin menyambangi desa-desa, memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan keluarga, serta mengampanyekan pola hidup bersih dan sehat. (dan/ian).