Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

KABAR NUSANTARA · 23 Apr 2025

Gelar Rakerwil, AMSI Jatim Soroti Inovasi Bisnis Media dan Keamanan Serangan Siber


Gelar Rakerwil, AMSI Jatim Soroti Inovasi Bisnis Media dan Keamanan Serangan Siber Perbesar

Surabaya, Kabarpas.com – Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Jawa Timur, menggelar Rakerwil 2025 di WhizLuxe Hotel Spazio Surabaya, Rabu (23/4/2025). Mengusung tema “Inovasi Bisnis Media dan Keamanan Serangan Siber”, acara dihadiri sebagian besar pengurus dari berbagai wilayah di Jatim.

Tampak hadir, Ketua Umum AMSI, Wahyu Dhyatmika, Wakil Ketua Suwarjono, Dwi Eko Lokononto dan lain-lain. Rakerwil dimulai dengan pandangan umum tentang kondisi media siber dan tantangannya di tengah arus persebaran informasi yang begitu cepat.

Ketua AMSI Jawa Timur, Yatimul Ainun dalam sambutannya mengatakan, kondisi media siber di daerah sangat bervariasi. Terutama di tengah gelombang efisiensi yang digaungkan Pemerintah Pusat.

“Dampaknya begitu nyata untuk industri media. Belum lagi, tantangan lain yang harus bersama-sama disikapi dengan kolaborasi antar anggota AMSI Jawa Timur,” kata Gus Ainun, panggilan akrabnya.

Dengan digelarnya Rakerwil ini, harapan ke depan keberlangsungan media siber di Jatim benar-benar bisa bertambah baik ke depannya. Apalagi jika bersama-sama mewujudkan mimpi bisnis yang sehat dengan konten berita berkualitas.

“Kami yakin, dengan komitmen bersama seluruh pengurus dan anggota AMSI Jatim ini, bisa menjadi percontohan di Indonesia ke depannya,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Umum AMSI, Wahyu Dhyatmika juga mengaharapkan yang sama. Yakni soliditas antar anggota di masa-masa sulit, karena gelombang yang menerpa setelah Covid 19, sangat terasa untuk industri media.

“Kami yakni semua bisa terlewati. AMSI pusat juga telah membuat analisa serta langkah-langkah untuk segera mengeksekusi program demi kemandirian anggota,” tegasnya.

Terpisah, Kak Jono, sapaan akrab Wakil Ketua AMSI memberikan apresiasi tema besar Rakerwil AMSI Jatim yang kekinian dan sesuai kondisi lapangan.

“Juga, media-media di Jatim banyak yang telah satu langkah lebih maju dibanding lainnya mengolah inovasi usaha media,” pungkasnya. (rls/ian).

Artikel ini telah dibaca 3 kali

Baca Lainnya

KAI Daop 8 Selenggarakan Bersih Lintas Jalur KA Antara Stasiun Surabaya Pasar Turi – Stasiun Kandangan

23 April 2025 - 18:17

Pertimbangan Desain untuk Ruang Rapat yang Menarik: Menciptakan Atmosfer Kolaboratif dan Kreatif

23 April 2025 - 16:55

Membongkar Cara Orang Jadi Kaya : Kevin Ubah Haluan Dari Teknik Jadi Investor

23 April 2025 - 16:31

Keseruan Easter Eggsplorer di Hublife Taman Anggrek Residences

23 April 2025 - 15:46

Rawan Kecelakaan, Kapolres Jember Turun Langsung Lakukan Mitigasi di Jalan Jalur Selatan

23 April 2025 - 13:54

Eks Gedung Pemkab Pasuruan Bakal Jadi Tempat Sekolah Rakyat

23 April 2025 - 13:40

Trending di Berita Pasuruan