Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Pasuruan · 28 Mei 2022

Aksi Maling Motor di Apotek Pasuruan Terekam CCTV


Aksi Maling Motor di Apotek Pasuruan Terekam CCTV Perbesar

Pasuruan, Kabarpas.com – Aksi pencurian motor kembali terjadi di wilayah Kota Pasuruan. Kali ini terjadi di Apotek Kimia Farma, Kelurahan Purutrejo, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan dan berhasil terekam CCTV.

Terlihat dalam rekaman cctv dua orang pria berboncengan dengan motor Honda Beat hitam masuk ke parkiran apotek. Saat kondisi sepi, seorang pria berbaju orange langsung turun mendekati motor Honda Beat putih milik pengunjung apotek. Sementara pria berjaket hitam menunggu di sampingnya.

Hanya btuh waktu 7 detik, maling tersebut berhasil menjebol kunci kontak dan membawa kabur sepeda motor.

Kasatrekrim Polres Pasuruan Kota, AKP Bima Sakti membenarkan adanya laporan pencurian motor di Apotek Kimia Farma tersebut.

“Pencurian motornya terjadi Jumat siang sekitar jam 11.30 WIB, ” ujar Bima.

Bima menjelaskan jika motor yang dicuri merupakan milik salah satu pengunjung apotek.
Kini pihak Satreskrim Polres Pasuruan Kota tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut.
“Motor yang dicuri adalah Honda Beat tahun 2017 milik Khoirul Anam, warga Dusun Doropayung, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, ” pungkasnya. (emn/ida).

Artikel ini telah dibaca 8 kali

Baca Lainnya

Wali Kota Mas Adi Doakan Ramapati Pasuruan Tetap Eksis dan Jaya

12 Maret 2025 - 08:39

Eksklusif di Podcas Kabarpas!! Gebrakan 100 Hari Kerja Mas Adi – Nawawi

8 Maret 2025 - 22:38

Fatma Saifullah Yusuf Berikan Bantuan Sembako dan Nutrisi untuk Warga Kota Pasuruan

4 Maret 2025 - 21:22

Besok, Mas Adi dan Nawawi Akan Dilantik Presiden Prabowo di Istana Negara

19 Februari 2025 - 14:32

Dispendik Kota Pasuruan Gelar Pelatihan “Menulis” Scopus untuk Anak TK Se-Kota Pasuruan

15 Februari 2025 - 20:35

Ketika Wali Kota Pasuruan Ngaji Kitab Kuning Bareng Warga NU

13 Januari 2025 - 10:49

Trending di Berita Pasuruan