Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Teras ยท 11 Des 2016

Asah Ketrampilan Menembak, Anggota Polres Pasuruan Siap Lumpuhkan Pelaku Kejahatan


Asah Ketrampilan Menembak, Anggota Polres Pasuruan Siap Lumpuhkan Pelaku Kejahatan Perbesar

Porong (Kabarpas.com) โ€“ Ratusan anggota polisi dari Polres Pasuruan mengikuti kegiatan latihan menembak yang digelar di lapangan Pusdik Shabara Porong. Kegiatan ini dilakukan untuk mengasah ketangkasan serta kemampuan jajaran Polres Pasuruan dalam menembak. Sehingga diharapkan, melalui kegiatan ini para anggota Polres Pasuruan mampu melumpuhkan pelaku kejahatan.

“Kami memang sengaja melakukan ini, agar kemampuan dan ketangkasan rekan – rekan semua tidak hilang. Karena kami berharap, melalui kegiatan ini para anggota Polres Pasuruan mampu melumpuhkan para pelaku kejahatan,โ€ kata Kapolres Pasuruan, AKBP M Aldian kepada Kabarpas.com, Minggu (11/12/2016).

Dijelaskan, ilmu jika tidak pernah diasa maka akan tumpul suatu ketika. Oleh karena itu, ia tidak menginginkan ilmu dan kemampuan anggotanya dalam memegang senjata ini hilang. “Saya yakin kalau tidak dilatih, maka akan hilang kemampuannya. Feeling saat memegang senjata pun sudah berbeda,” imbuhnya.

Selain itu, Kapolres juga menambahkan, kalau dirinya tidak menginginkan adanya penyalahgunaan senjata karena didasari tidak mengetahui cara penggunaannya dengan baik dan benar.

“Sebab selama ini sudah banyak kasus penyalahgunaan senjata, yang disebabkan karena mereka tidak mengetahui penggunaannya. Dan kami harap itu tidak terjadi di Pasuruan,” ujar Alumni Akpol 1996 tersebut.

Sementara itu, Kasatlantas Polres Pasuruan AKP Evon Fitrianto yang saat itu menjadi peserta dalam latihan menembak ini mengaku, kalau dirinya sudah lama tidak berlatih menembak. Ia mengaku, kalau selama ini, waktunya sudah banyak tersita dengan berbagai macam kegiatan.

“Sudah lama tidak latihan, tapi masih bisa all ini. Ke depan, saya ingin terus menjaga ritme latihan menembak ini,” pungkasnya. (ajo/gus).

Artikel ini telah dibaca 15 kali

Baca Lainnya

Cerdas Berdemo, Mahasiswa Harus Tingkatkan Reponsif Membaca dan Diskusi

27 September 2019 - 09:42

Tips Menambah Daya Ingat

19 Desember 2018 - 12:55

Inilah 5 Tips Aman Pencopet Saat Libur Lebaran

18 Juni 2018 - 16:15

Sungai Dayang, Potensi Wisata Kabupaten Pasuruan yang Belum Dilirik

1 April 2018 - 17:42

Liga Champions 2018 Babak 16 Besar Akan Dimulai Dini Hari Nanti

6 Maret 2018 - 19:43

Denting Waktu

7 Januari 2018 - 19:07

Trending di Teras