Pasuruan, Kabarpas.com – Sebuah mobil Toyota Avanza dihantam kereta api di perlintasan rel di desa Gerongan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan pada Kamis (11/08/2022) sekitar pukul 12.25 WIB. Akibat kecelakaan ini satu orang tewas seketika.
Diketahui korban penumpang yang tewas dalam laka tersebut bernama Wawan Harto (40), warga Jalan Bubutan, Surabaya. Sedangkan satu orang sopir mobil yang mengalami luka berat bernama Arifin Hari Susanto (53), warga Kedungdoro, Kecamatan Tegalsari, Surabaya.
Informasi yang didapat Kabarpas.com, kecelakaan berawal ketika mobil Toyota Avanza bernopol L 1263 G melaju dari arah utara menuju ke selatan.
Namun, ketika sampai di perlintasan mobil Toyota Avanza berwarna silver itu menerobos palang pintu.
Tak ayal, mobil Avanza tersebut langsung dihantam Kereta Api Sri Tanjung jurusan Banyuwangi Jogja.
“Mobil tertabrak kereta api yang melaju dari arah timur ke barat, ” ujar Prasetyo, Komandan Regu Polsuska wilayah Pasuruan.
Dan seketika mobil tersebut terlempar ke luar jalur perlintasan sekitar sejauh 20 meter dari TKP.
Bagian depan dan samping kiri kemudi remuk.
Bahkan, seorang penumpang laki-laki terhempas keluar mobil hingga meninggal dunia.
Sementara sopir yang tergencet di belakang belakang kemudi mengalami luka-luka. Kedua korban langsung dilarikan ke RSUD Bangil. “Untuk korban jiwa satu orang meninggal dunia,” pungkasnya. (emn/gus).