Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 19 Feb 2019

Berkunjung ke KPSP Setia Kawan Nongkojajar, Sandiaga Disambati Petani Sapi Perah 


Berkunjung ke KPSP Setia Kawan Nongkojajar, Sandiaga Disambati Petani Sapi Perah  Perbesar

Reporter : Ajo

Editor : Agus Hariyanto

 

Pasuruan, Kabarpas.com – Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2, Sandiaga Uno melakukan safari politiknya di wilayah Pasuruan. Ada sejumlah tempat yang didatangi oleh Sandiaga, salah satunya yaitu di Koperasi Peternak Sapi Perah (KPSP) Setia Kawan di Nongkojajar, Kabupaten Pasuruan, Selasa (19/2/2019).

Di tempat ini, Sandi yang didampingi oleh Sekretaris Partai Gerindra Jawa Timur, Anwar Sadad disambati para petani susu di wilayah setempat. Dahlan, salah seorang petani susu asal Desa Ngembal, Kecamatan Tutur, sambat soal penerapan pajak yang dibebankan pada peternak.

Untuk itu, dirinya minta agar impor susu diberhentikan karena merugikan peternak. Pasalnya, saat ini pakan ternak yang terusan merangkak naik, sangat membebani peternak.

“Jika nanti Pak Sandi terpilih, saya minta ada perhatikan khusus untuk peternak sapi perah yang selama ini kurang mendapat perhatian dari pemerintah,” ungkapnya.

Sementara itu, dihadapan para peternak sapi perah Sandi mengingatkan agar mereka meningkatkan kualitas susu supaya kebutuhan susu dapat terus terpenuhi.

“Jika saya dan Pak Probowo nanti dikehendaki Allah menang dan memimpin Indonesia. Maka tidak ada kompromi lagi selain meningkatkan produksi susu. Sebab kita ingin kesejahteraan lebih bagus. Kun Fayakun,” tutupnya. (ajo/gus).

Artikel ini telah dibaca 227 kali

Baca Lainnya

Universitas Islam Darullughah Wadda’wah Siap Hadapi Tantangan Zaman di Era Society 5.0

20 April 2025 - 07:21

Peringati Hari Bumi, ABC Indonesia Tanam 1000 Pohon di Pasuruan 

17 April 2025 - 17:14

Mobil Brio Terjun ke Sawah di Pasuruan

15 April 2025 - 16:58

Wihadi Wiyanto: Maraknya Rokok Ilegal Cerminan Turunnya Penebusan Pita Cukai

14 April 2025 - 14:46

Pemblokiran Jalan ke GMS Ganggu Operasi Objek Vital Nasional

13 April 2025 - 08:33

Tiga Preman di PIER Tak Berkutik Saat Disergap Polisi

12 April 2025 - 12:37

Trending di Berita Pasuruan