Reporter : Dena Setya
Editor : Memey Mega
Malang, Kabarpas.com – Akhir tahun merupakan momen berkumpul dengan keluarga serta teman. Namun, beberapa tahun ini, banyak digunakan sebagian orang untuk berpesta dengan menggunakan narkoba.
Mengantisipasi kejadian tersebut, BNN Kota Malang mengatur strategi dengan meningkatkan operasi ke sejumlah tempat hiburan dan tempat wisata.
“Didalam mengantisipasi sebagai tutup tahun dimana dianggap sebagai arena untuk bersenang-senang terutama bagi kaum pemuda pemudinya. Agar mereka tidak terjerumus terlalu dalam, maka pertama saya menghimbau lewat media yang sekarang lagi digalakan dilingkungan pendidikan, pemerintah dan lingkungan masyarakat. Dalam waktu dekat jelang momen penting saya ingin mengajak aparat hukum untuk bersama turun lapangan terutama ditempat hiburan seperti tempat karaoke, kafe, tempat yang sering dipake untuk merokok eletrik atau sysha,” terang AKBP Bambang Sugiharto, Kepala BNN Kota Malang, Selasa (26/12).
Terkait tempat wisata, baru-baru ini diketahui, tempat wisata yang menyuguhkan alam yang sepi dan tenang ternyata dijadikaj ajang berpesta narkoba.
“Tempat -tempat seperti kos apartemen ternyata juga digunakan untuk pembuatan produk. Tempat-tempat yang tidak terjamah pantauan masyarakat itu harus di kroscek. Tempat wisata yang terpencil harus diwaspadai, contoh di Bangkalan, Madura ada tempat transaksi jual beli bisa beli disana make disana disiapkan bubuk dan sukur kemarin berhasil diketahui dan dibersihkan,” terang Bambang. (Den/Mey).