Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Probolinggo · 27 Feb 2019

Dianggap Tak Tegas Tangani Transportasi Online, ASAP Datangi Kantor Dishub


Dianggap Tak Tegas Tangani Transportasi Online, ASAP Datangi Kantor Dishub Perbesar

Reporter : Moch Wildanov

Editor : Titin Sukmawati

 

 

Probolinggo, Kabarpas.com – Buntut polemik permaslaahan antara angkutan konvensional dan angkutan berbasis online mash terus bergulir, puluhan sopir Angkutan Kota (angkot) mendatangi kantor Dinas Perhubungan (Dishub) kota setempat, di jalan Suroyo, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, Rabu (27/02/2019) siang.

Mereka yang tergabung dalam Asosiasi Sopir Angkot Probolinggo (A-S-A-P) mendatangi kantor Dishub ini, berharap agar petugas Dishub bertindak tegas dalam menangani permasalahan transportasi online.

Kepada wartawan kabarpas.com, salah satu sopir angkot bernama Sirin menuturkan bahwa sebagaimana dalam peraturan walikota (Perwali) dijelaskan, transportasi berbasis online dihentikan, tapi kenapa kok masih saja beroperasi dan malah bertambah banyak.

“Itu namanya tidak tegas dan banci, okelah kalau tidak ada penyelesaian, dalam waktu dekat, kita sopir angkot akan melakukan aksi mogok di depan Pemkot Probolinggo,” ungkapnya.

Sementara itu, Kabid DLLAJ Dishub Kota Probolinggo, Purwantoro menegaskan, pihaknya sudah bekerja sebagaimana mestinya, bahkan sudah memperingati ojol, transportasi online untuk tidak memuat manusia, namun itu sifatnya hanya memperingati, dan dishub tidak bisa memberikan sanksi kepada mereka (ojol) karena keterbatasan regulasi Perwali.

“Karena dalam perwali tidak menyebutkan teknis, terkait peraturan walikota ini, sehingga menyulitkan kita yang dilapangan. Sedangkan permasalahan ini masih digodok atau dikaji ditingkat nasional,” ujar Purwanto.

“Kita tetap akan tampung aspirasi kedua belah pihak untuk mencari jalan terbaik, sambil menunggu Keputusan dari pusat,” tambahnya. (wil/tin).

Artikel ini telah dibaca 102 kali

Baca Lainnya

Pemkab Probolinggo Kembali Raih Opini WTP ke-12 Kalinya

19 April 2025 - 09:49

Kunjungi Kementerian PU RI, Bupati Haris Usulkan Rehabilitasi Infrastruktur Jalan dan Jembatan

18 April 2025 - 12:35

Bupati Gus Haris Lakukan Koordinasi Hibah dan Pengelolaan KSPN BTS

15 April 2025 - 09:37

Dinsos Fasilitasi Penyaluran Bansos Asistensi Rehabilitasi Sosial Bagi Penyandang Disabilitas

15 April 2025 - 09:33

BPPKAD Gelar Finalisasi Penyusunan LKPD 2024 Audited

14 April 2025 - 09:18

Bupati Gus Haris Gaungkan Budaya Bersepeda ke Tempat Kerja

11 April 2025 - 15:57

Trending di Kabar Probolinggo