Sidoarjo, Kabarpas.com – Penerimaan peserta didik baru (PPDB) SMPN dan SDN di Sidoarjo siapkan jalur prestasi melalui nilai raport yang dapat di input dalam website yang disiapkan.
Salah satu guru SDN Karangbong Gedangan, Sunardi mengatakan pihaknya sudah selesai menginput rapor siswanya di website PPDB SMPN.
“Nilai rapor saat kelas 5, dan kelas 6 semester 1. Juga nilai IPA, IPS, Bahasa Indonesia dan Matematika,” katanya, Selasa (18/4/2023).
“Sudah selesai semuanya. Siswa SD Semambung 1 ada 44 siswa dan SD Karangbong 70 siswa,” jelas pria yang juga menjadi guru di SDN Semambung 1 itu.
Selama ini, pengisian tak ada kendala. Nilai yang diinput tersebut nantinya bakal digunakan siswa yang mendaftar jalur kelas khusus cerdas istimewa (KKCI) dan jalur prestasi hasil penilaian.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sidoarjo Tirto Adi menjelaskan, ada persyaratan nilai raport untuk pendaftar jalur prestasi. Baik KKCI maupun prestasi hasil penilaian.
Prestasi hasil penilaian ini dimaksudkan untuk siswa yang berprestasi di kelas. Dibuktikan nilai raport dan hasil penilaian guru. Mereka mendapatkan jatah masuk SMP Negeri.
Dalam satu kelas yang berisi 28 siswa, ada 2 siswa terbaik dari kelas tersebut yang berhak memanfaatkan jalur ini. Artinya, ada 1 siswa terpilih dari 14 siswa SD.
“Ini sebagai apresiasi siswa terbaik di kelas,” kata Tirto.
Tirto mengatakan, selain siswa terbaik di kelas, tahun ini pihaknya juga menerima siswa yang hafal Al-Quran lewat jalur prestasi. Mereka langsung masuk SMP Negeri.
“Minimal hafal 3 Juz. Siswa tersebut pasti diterima, namun Dinas Dikbud yang akan menempatkan siswa tersebut. Mereka dimasukkan ke SMPN yang dekat dengan rumah mereka,” terangnya.
Tirto mengatakan, paska entry nilai raport selesai, calon pendaftar PPDB SMPN sudah bisa mengunduh token. Token tersebut nantinya digunakan untuk pendaftaran lewat website. Paska pengambilan token, pendaftaran PPDB dimulai.
Pendaftaran diawali jalur KKO pada 17 April mendatang sampai 19 April 2023. Pendaftaran jalur KKO dibuka selama tiga hari saja. Setelahnya, pendaftaran jalur lainnya menyusul dibuka. (ar/ian).