Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Malang · 25 Feb 2019

Ditinggal Salat Subuh, CB 150 R Raib Digondol Maling


Ditinggal Salat Subuh, CB 150 R Raib Digondol Maling Perbesar

Reporter : Sam Demit

Editor : Memey Mega

 

Malang, Kabarpas.com – Aksi pelaku pencurian sepeda motor semakin nekat aja. Kali ini sebuah motor CB 150 R yang terparkir di halaman masjid digondol maling. Motor itu sendiri adalah milik seorang jamaah masjid yang terletak di Jl Tawang Argo Kecamatan Lawang, Malang.

Kejadian diketahui sekitar pukul 04.43 wib Minggu ( 24 / 2 ) dini hari. Motor itu milik Arya Ardhi Winata, warga Perumahan View Tama Kel/Kec Lawang Kabupaten Malang. Aksi pelaku sendiri sempat terekam CCTV masjid Miftachul Jannah.

“Sehabis salat subuh saat saya hendak pulang kok motor CB 150 R sudab lenyap. Terus saya tanyakan sama pengurus masjid apakah di sini ada CCTV-nya, penggurus masjid langsung bilang ada,” terangnya.

Bersama pengurus masjid Miftachul Jannah dirinya diajak melihat rekaman CCTV . “Dan benar aksi dua orang pelaku terekam CCTV saat eksekusi motor saya,” tambah Arya Ardhi pada wartawan Kabarpas.com biro Malang, Senin (25 /2/2019).

Dalam aksi pelaku yang terekam CCTV, dua orang pelaku yang mengendarai motor Scoopy diduga memakai plat nomor palsu S 6683 SE, tampak yang mengendarai motor tersebut sedang merusak rumah kunci kontak. Sedangkan temannya yang digoncang pura-pura telpon sambil mengawasi.

Hanya hitungan menit pelaku berhasil menggondol motor CB 150 R ke arah Utara (Purwosari – Pasuruan).

Selanjutnya, korban bersama penggurus masjid melaporkan kejadian ini ke Polsek Lawang sekalian membawa bukti rekaman CCTV pagi itu juga. (Sam/Mey).

Artikel ini telah dibaca 107 kali

Baca Lainnya

Polres Batu Raih Penghargaan Satker Berkinerja Terbaik dari KPPN Malang

24 Januari 2025 - 08:19

Cuaca Ekstrem Masih Berlanjut, DPRD Minta Pemkot Blitar Gencarkan Sosialisasi Antisipasi Kasus DB

22 Januari 2025 - 16:44

Pj. Wali Kota Batu Tinjau Perumahan Dinas Veteran senilai Rp 9 Miliar

22 Januari 2025 - 11:43

Cari Aman Berkendara Motor di Dataran Tinggi Kota Batu

17 Januari 2025 - 09:13

Satresnarkoba Polres Batu Ungkap Kasus Narkotika Jenis Ganja

17 Januari 2025 - 08:30

Mahasiswa UB Gelar MW CARE 2024 Bersama PMI Kota Malang

1 November 2024 - 12:03

Trending di Kabar Kampus