Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 31 Jan 2019

Empat Kecamatan di Pasuruan Terendam Banjir 


Empat Kecamatan di Pasuruan Terendam Banjir  Perbesar

Reporter : Ajo

Editor : Agus Hariyanto

 

Pasuruan, Kabarpas.com – Empat kecamatan di wilayah Pasuruan terendam banjir. Banjir tersebut akibat hujan cukup tinggi yang telah terjadi sehari semalam (Rabu malam, 30/1/2019). Sehingga membuat air dari sungai Welang meluap dan meluber ke pemukiman warga.

Tak hanya itu, banjir yang rata – rata dengan ketinggian mencapai 50-60 sentimeter ini, juga merendam ratusan rumah dan hektaran areal sawah yang siap panen.

Empat kecamatan yang terendam banjir tersebut, diantaranya yaitu Kecamatan Grati, Bangil, Kraton, dan Kecamatan Gadingrejo.

Untuk di Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan banjir mengenangi perkampungan warga di Kelurahan Karangketug. Sedangkan di Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan banjir terjadi di Kelurahan Kalianyar.

Sementara untuk di Kecamatan Grati banjir mengenangi perkampungan warga Desa Kedawung Kulon. Dan untuk di Kecamatan Kraton yang terendam banjir adalah di Desa Bendungan.

Akibat banjir langganan ini, warga tak bisa beraktivitas. Bahkan warga banyak bertahan di rumahnya masing-masing.

“Kami sudah terjunkan petugas untuk membantu korban banjir,” ujar Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan, Bakti Jati Permana. (ajo/gus).

Artikel ini telah dibaca 93 kali

Baca Lainnya

Universitas Islam Darullughah Wadda’wah Siap Hadapi Tantangan Zaman di Era Society 5.0

20 April 2025 - 07:21

Peringati Hari Bumi, ABC Indonesia Tanam 1000 Pohon di Pasuruan 

17 April 2025 - 17:14

Mobil Brio Terjun ke Sawah di Pasuruan

15 April 2025 - 16:58

Wihadi Wiyanto: Maraknya Rokok Ilegal Cerminan Turunnya Penebusan Pita Cukai

14 April 2025 - 14:46

Pemblokiran Jalan ke GMS Ganggu Operasi Objek Vital Nasional

13 April 2025 - 08:33

Tiga Preman di PIER Tak Berkutik Saat Disergap Polisi

12 April 2025 - 12:37

Trending di Berita Pasuruan