Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

KABAR NUSANTARA · 8 Jan 2019

HUT Kota Kraksaan, Pemkab Probolinggo Ziarah ke Makam Kiai Ronggo


HUT Kota Kraksaan, Pemkab Probolinggo Ziarah ke Makam Kiai Ronggo Perbesar

Reporter : Amelia Putri

Editor : Anis Natasya

 

Probolinggo, Kabarpas.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo melakukan ziarah ke makam KH Abdul Wahab atau Kiai Ronggo di Kelurahan Sidomukti Kecamatan Kraksaan, Probolinggo.

Ziarah makam Kiai Ronggo yang dilaksanakan dalam rangka peringatan Hari Jadi Kota Kraksaan ke-9 ini, diikuti oleh Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari didampingi anggota Komisi VIII DPR RI  Hasan Aminuddin, Wakil Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko, anggota Forkopimda, Sekretaris Daerah Kabupaten Probolinggo H. Soeparwiyono dan seluruh Kepala OPD di lingkungan Kabupaten Probolinggo.

Pada kegiatan ziarah makam Kiai Ronggo ini diawali dengan pembacaan surat Yaasin yang dipimpin langsung oleh Ust Syafi’i Zain dilanjutkan dengan doa bersama dipimpin oleh Ketua Umum MUI Kabupaten Probolinggo KH Munir Kholili. Selanjutnya dilakukan prosesi tabur bunga oleh Bupati Tantri, Wabup Timbul, H. Hasan Aminuddin, Forkopimda dan Sekda Soeparwiyono serta sejumlah Kepala OPD di lingkungan Pemkab Probolinggo.

Anggota Komisi VIII DPR RI Drs. H. Hasan Aminuddin M.Si menyatakan, Hari Jadi Kota Kraksaan kerap diperingati setiap tahun setelah ditetapkannya Kota Kraksaan menjadi Ibukota Kabupaten Probolinggo sembilan tahun yang lalu.

“Semoga Kota Kraksaan selalu dijauhkan oleh Allah SWT dari segala musibah dan menjadikan Kota Kraksaan yang baldatun toyyibatun warobbun ghofur,” tutupnya. (mel/nis).

Artikel ini telah dibaca 115 kali

Baca Lainnya

DPD PAN Jember Hadiri Halal bi Halal Nasional 

20 April 2025 - 15:55

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

20 April 2025 - 09:44

Ghyta Eka Puspita Terima Tanda Kehormatan Bunda Perawat dan Bunda Bidan dari PPNI dan IBI Jember

19 April 2025 - 22:14

Perawat dan Bidan di Jember Nyatakan Dukung Penuh Program Kesehatan Bupati Fawait

19 April 2025 - 20:38

Ditengah Kegelapan, Baret Rescue Berhasil Evakuasi Mobil dari Sungai Sedalam 10 Meter

19 April 2025 - 13:06

Bikin Bangga Kuliah di UIN Bandung! Mahasiswa Teknik Informatika Raih Sertifikasi Profesional Google ACE

19 April 2025 - 09:53

Trending di KABAR NUSANTARA