Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

KABAR NUSANTARA · 12 Mei 2022 11:20 WIB ·

Ini 5 Tips #Cari_Aman Berkendara Motor Hadapi Tanjakan


Ini 5 Tips #Cari_Aman Berkendara Motor Hadapi Tanjakan Perbesar


Surabaya, Kabarpas.com – Berkendara dan berwisata menuju pegunungan sangat mengasyikkan selain udara yang sejuk juga pemandangan yang bagus. Agar perjalanan kita tetep aman dan nyaman perlu diketahui tekhnik berkendara saat melewati jalanan menurun. Berkendara dengan teknik yang salah bisa menyebabkan beberapa resiko yang bisa dialami pengendara mulai dari rusaknya komponen motor sampai dengan terjadinya kecelakaan.

Nah, untuk itu sebagai pengendara sepeda motor yang akan melewati jalur tersebut sebaiknya memperhatikan beberapa tips berikut agar tetap aman dan nyaman. Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim, Dimas Satria Kelana memberikan tips teknik berkendara di jalur khusus pegunungan ada bagian jalan yang menanjak dan menurun.

  1. Posisikan badan condong ke depan. Hal ini untuk mengurangi resiko ban depan terangkat.
  2. Khusus untuk motor yang bertransmisi manual gunakan gigipersneling rendah agar tenaga motor tetap terjaga.
  3. Jaga putaran mesin di RPM menengah sampai atas agar tenaga tidak drop.
  4. Untuk mengurangi kecepatan dan berhenti sebaiknya gunakan pengereman belakang.
  5. Menjaga jarak aman berkendara. Agar bisa menghindar ketika kendaraan di depan kita tiba-tiba mundur.

Selain teknik berkendara, pengendara motor juga harus memastikan beberapa hal berikut : Pastikan kondisi motor baik, sebelum melakukan perjalanan sebaiknya cek kondisi kendaraan. Karena tujuan berkendara ke pegunungan otomatis jalan yang dilalui berupa tanjakan dan turunan maka pastikan komponen rem dalam kondisi optimal. Jika memang diperlukan, melakukan service terlebih dahulu agar performa kendaraan juga bagus. Pakailah riding gear yang lengkap seperti helm, jaket, sarung tangan, dan memakai sepatu.

“Dengan mengetahui teknik berkendara , kita dapat terhindarkan dari bahaya kecelakaan di jalan, sekaligus kita bisa berkendara dengan nyaman dan sesuai dengan slogan keselamatan berkendara dari Honda #Cari_Aman,” kata Dimas Satria. (Dit/Ida).

Artikel ini telah dibaca 5 kali

Baca Lainnya

Menag Serukan Perjuangan Kolektif Bela Hak Palestina

20 November 2024 - 05:00 WIB

ISNU Jatim Ingatkan Kaum Muda Pahami Sejarah

19 November 2024 - 14:51 WIB

Wamen Komdigi Bakal Hadiri Seminar dan Pelantikan Pengurus AMSI Jawa Timur 

18 November 2024 - 21:37 WIB

Sosok Menantu Rais Am PBNU: Punya Pendidikan Mentereng dan Menjadi Tim Ahli Senior di BNPT

18 November 2024 - 10:02 WIB

Menag Luncurkan Gerakan Wakaf Uang 

18 November 2024 - 08:57 WIB

Rais Am PBNU Mantu, Pernikahan Kiai Syarif dan Ning Maftuh

15 November 2024 - 20:59 WIB

Trending di KABAR NUSANTARA