Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Headline News · 13 Apr 2019

Iri Melihat Mertua Beli Kasur, Sang Mantu Tega Bakar Mertua Sendiri


Iri Melihat Mertua Beli Kasur, Sang Mantu Tega Bakar Mertua Sendiri Perbesar

Reporter : Sam Demit

Editor : Memey Mega

 

Malang, Kabarpas.com – Diduga iri melihat ibu mertuanga beli kasur busa, sang menantu tega membakar mertuanya sendiri. Peristiwa sadis dan kejam ini terjadi di Dusun Ngebrong RT 26 RW 04, Desa Tawangsari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang.

Pelaku diketahui bernama Nurul Muntholib ( 30 ). Ia tega membakar ibu mertuanya bernama Lasmini ( 57 ) warga Dusun Ngebrong, Desa Tawangsari Pujon, kabupaten setempat.

Menurut informasi yang diperoleh kabarpas.com, kejadian berawal dua bulan kemarin, tersangka ( Nurul.red ) berselisih dengan ibu mertua (Lasmini)  karena membeli kasur busa.

“Kemungkinan menantu saya iri saat saya beli kasur. Dari situ kami disatru (dimusuhi.red),” ucap Suparman (mertua laki tersangka) kepada awak media.

Ditambahkan, ia mendapat kabar dari paratetangga kalau istrinya disiram bensin dan dibakar menantunya sendiri.

Sementara, menurut salah satu sumber  kabarpas.com yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, peristiwa tragis itu terjadi ketika pelaku pulang kerja dari kebun. Kemudian terjadi cekcok antara keduanya.

“Tersangka keluar membeli bensin botolan dan langsung ke dapur dimana korban sedang memasak. Tak lama kemudian terjadilah aksi pembakaran tersebut terjadi di dapur tanpa diketahui siapapun,” terangnya.

Para tetangga baru mengetahui setelah korban berlari keluar rumah dalam keadaan terbakar dan meminta tolong warga.

“Mengetahui ibu Lasmini terbakar di sekujur tubuhnya, warga berusaha memadamkan dengan kain handuk basah,” jelas dari sumber kabarpas.com

Selanjutnya, korban dilarikan ke Puskesmas Pujon, karena mengalami luka bakar hampir 95 %. Namun, pihak Puskesmas merujuk korban ke RS Hasta Brata dan kemudian malam harinya dibawa ke RSSA Malang. Sayangnya, nyawa korban akhirnya tak tertolong.

“Korban meninggal pagi tadi, saat menjalani perawatan di RSSA, karena luka bakar 95 persen,” ucap Kapolres Batu, AKBP Budi Hermanto, saat dikonfirmasi awak media , Sabtu ( 13 / 4/2019 ) siang.

Sedangkan pelaku sudah diamankan, saat berusaha melarikan diri. Pelaku berhasil ditangkap Polsek Pujon di ladang milik warga di Dusun Meduran, Desa Tawangsari, Kecamatan Pujon.

“Sebelumnya pelaku sudah berencana membunuh korban. Itu sudah sering disampaikan ke teman-teman pelaku,” pungkas Kapolres Batu. (dem/mey).

Artikel ini telah dibaca 2,823 kali

Baca Lainnya

Polres Batu Raih Penghargaan Satker Berkinerja Terbaik dari KPPN Malang

24 Januari 2025 - 08:19

Cuaca Ekstrem Masih Berlanjut, DPRD Minta Pemkot Blitar Gencarkan Sosialisasi Antisipasi Kasus DB

22 Januari 2025 - 16:44

Pj. Wali Kota Batu Tinjau Perumahan Dinas Veteran senilai Rp 9 Miliar

22 Januari 2025 - 11:43

Cari Aman Berkendara Motor di Dataran Tinggi Kota Batu

17 Januari 2025 - 09:13

Satresnarkoba Polres Batu Ungkap Kasus Narkotika Jenis Ganja

17 Januari 2025 - 08:30

Mahasiswa UB Gelar MW CARE 2024 Bersama PMI Kota Malang

1 November 2024 - 12:03

Trending di Kabar Kampus