Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 19 Okt 2022

Korban Ledakan Rumah di Pasuruan Meninggal Dunia


Korban Ledakan Rumah di Pasuruan Meninggal Dunia Perbesar

Pasuruan, kabarpas.com – Korban ledakan bondet Istri pemilik rumah yang jadi korban ledakan bondet di Dusun Bajangan Kulon, Desa Bajangan, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan meninggal dunia.

Tutik (51) istri Hasim (65), meninggal dunia saat dirawat di RSUD Dr Soetomo, Surabaya pada Selasa (18/10/2022) malam.Tutik (51) meninggal dunia diduga akibat menderita kondisi luka bakar serius yang mencapai hampir 80 persen anggota tubuhnya.

AKP Eko Agus Susanto Kapolsek Keboncandi, membenarkan kabar meninggalnya istri dari pemilik rumah tempat terjadinya ledakan bondet atau bom ikan tersebut.Dinyatakan Agus Korban meninggal sekitar pukul 21.30 WIB.

“Korban meninggal di rumah sakit jam setemgah 10 malam,” ujar Agus saat ditemui Rabu (19/10/2022).

Sebelumnya, pada saat malam terjadinya insiden ledakan bondet pada Senin (16/10/2022), Tutik (51) yang mengalami luka bakar serius langsung dilarikan ke RSUD Dr Soedarsono Kota Pasuruan.Namun karena kondisinya tak kunjung membaik, korban dirujuk ke RSUD Dr Sutomo Surabaya sejak Selasa (17/10/2022). Sayangnya, tidak sampai 24 jam setelah dirujuk, istri dari Hasim (65) ini nyawanya tidak terselamatkan.

Menurut Agus, tidak lama setelah meninggal jasad korban langsung dipulangkan ke rumah duka.Jenazah Tutik sampai di rumah duka pada Rabu (19/10/2022) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

“Tadi jenazah korban sampai di rumah duka tadi dini hari sekitar jam 2 malam,” terangnya.

Berdasarkan pantauan, sekitar pukul 10.00 WIB, sejumlah tetangga korban nampak melakukan salat jenazah di musholla samping rumah korban di Dusun Bajangan Kulon, Desa Bajangan, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan.

Jenazah kemudian dimakamkan di pemakaman kampung.Meskipun begitu, tidak nampak sosok si suami Hasim (65), dalam pemakaman almarhumah Tutik (51). (emn/ida).

Artikel ini telah dibaca 16 kali

Baca Lainnya

Asyik Bermain di Sungai, Bocah Asal Pandaan Tewas Tenggelam

16 Maret 2025 - 16:34

Aksi Konyol Pengedar Sabu di Pasuruan,  Pakai Daster dan Sembunyi di Persawahan

14 Maret 2025 - 08:53

Safari Ramadan, Wabup Gus Shobih Resmikan Masjid Taufiqurrohman

12 Maret 2025 - 10:05

Wali Kota Mas Adi Doakan Ramapati Pasuruan Tetap Eksis dan Jaya

12 Maret 2025 - 08:39

Satgas Pangan Polres Pasuruan Sidak MinyaKita di Sejumlah Pasar Tradisional

10 Maret 2025 - 16:32

Begini Cara Pemkab Pasuruan Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

9 Maret 2025 - 22:52

Trending di Berita Pasuruan