Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Breaking News · 5 Des 2017

Lagi, Banjir Rob Menggenangi Mandaranrejo Pasuruan


Lagi, Banjir Rob Menggenangi Mandaranrejo Pasuruan Perbesar

Reporter : Alphie

Editor : Memey Mega

Pasuruan, Kabarpas.com – Banjir rob kembali menggenangi kawasan Mandaranrejo, Kecamatan Panggung Rejo Kota Pasuruan. Banjir kali ini lebih tinggi daripada hari sebelumnya, Selasa (5/12).

Kawasan Mandaranrejo yang merupakan kawasan pesisir, biasa menjadi langganan banjir seperti ini. Namun kali ini, intensitas air cenderung lebih besar, hingga mengakibatkan air masuk ke dalam rumah.

“Biasanya banjir rob kayak gini cuma sampai depan rumah saja. Sekarang malah masuk ke rumah. Biasanya ini karena kiriman air dari Selatan. Jadi lautnya gak kuat nampung,” ujar Salam(70), salah satu warga Mandaranrejo yang di temui tim kabarpas.com.

Banjir rob yang terjadi saat ini jauh lebih tinggi. Jika kemarin hanya sekitar 15cm, sekarang mencapai 20-25cm. Air mulai meluber ke jalan dan rumah warga sekitar pukul 22.00 WIB.

Diduga, selain air kiriman dari selatan, seperti daerah Purwosari dan sekitarnya. Air laut saat ini sedang pasang. Sehingga mengakibatkan air meluber ke jalan raya, dan memasuki rumah warga.

Meskipun demikian, tidak semua kawasan Mandaranrejo tergenang banjir rob. Hanya di gang 2, gang 4, gang 6, dan gang 8 saja. Juga, banjir menggenangi jalan utama arah Mandaranrejo ke pelabuhan, dan arah Mandaranrejo ke Panggung Rejo. (Phi/Mey).

Artikel ini telah dibaca 38 kali

Baca Lainnya

Bupati Jember Bentuk Lima Pokja Strategis Percepat Program Prioritas

15 April 2025 - 16:38

Tidak Bisa Penuhi Permintaan Audit Wabup, Inspektorat Jember Klaim Pengawasan Adalah Kewenangan Bupati

12 April 2025 - 01:25

Bupati Gus Haris Gaungkan Budaya Bersepeda ke Tempat Kerja

11 April 2025 - 15:57

WSBP Laksanakan Kewajiban Pembayaran CFADS Tahap 5 Sebesar Rp106,36 Miliar

27 Maret 2025 - 04:29

Gubernur Khofifah Pantau Mudik Gratis Pemprov Jatim di Pelabuhan Jangkar Situbondo

25 Maret 2025 - 08:30

MPC PP Situbondo Gelar Baksos Ramadan

24 Maret 2025 - 13:05

Trending di KABAR NUSANTARA