Reporter : Sam Demit
Editor : Memey Mega
Nganjuk, Kabarpas.com – Seorang anak balita Minggu (5/5/2019) sore meninggal dunia setelah tertabrak bus pariwisata, di depan kantor pos Prambon, Jalan Desa Watudandang, Prambon, Nganjuk.
Balita berusia 3 tahun ini diketahui bernama Aurayswa Samasta Ahmad, warga Desa Gampeng, Kecamatan Gampengrejo, Kediri.
AKP Suyantono, Kapolsek Prambon Nganjuk mengatakan, kecelakaan ini melibatkan pejalan kaki dengan bus pariwisata dikemudikan M. Nurul Mu’is, warga Desa Cengkok, Ngronggot, Nganjuk.
Menurut Suyantono, kecelakaan berawal saat korban lari ke arah jalan raya dan ayahnya mengikuti dari arah belakang. Pada saat bersamaan, melaju bus pariwisata dari arah Prambon menuju Kediri. Bus sempat mengerem tetapi karena jarak terlalu dekat, bus menabrak korban dengan ayahnya.
“Akibatnya korban meninggal dunia di lokasi, sedangkan ayahnya mengalami luka berat,” terang Kapolsek Prambon.
Dalam peristiwa ini kedua korban dibawa kerumah sakit daerah setempat.
Sementara dalam kecelakaan ini petugas kepolisian setempat mengamankan sopir Bus Pariwisata untuk penyelidikan lebih lanjut.
“Sopir bus pariwisata tak melarikan diri,” tutup Sunyoto pada awak media. (dem/mey).