Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Pasuruan · 3 Apr 2024

Mas Adi Sebut Petugas Pengamanan TPS yang Gugur Pasca Pemilu Adalah Pahlawan Demokrasi


Mas Adi Sebut Petugas Pengamanan TPS yang Gugur Pasca Pemilu Adalah Pahlawan Demokrasi Perbesar

Pasuruan, Kabarpas.com – Wakil Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo, S.TP., M.Si mengucapkan belasungkawa kepada petugas keamanan TPS yang gugur saat Pemilu 2024. Hal ini disampaikan Mas Adi saat menghadiri kegiatan rapat koordinasi pengamanan logistik hasil Pemilu 2024 serta Persiapan Pengamanan Pilkada 2024 dan Penyerahan Santunan kepada Keluarga Almarhum Petugas Ketertiban TPS Pemilu 2024 di Aula Kantor KPU Kota Pasuruan.

“Mari kita bersama-bersama doakan para pahlawan demokrasi yang telah gugur. Saya juga ucapkan terimakasih kepada para penyelanggara pemilu dan stake holder yang sudah menciptakan pemilu yang kondusif dan damai, ” ujar Mas Adi.

Para pahlawan demokrasi yang gugur ini, mendapatkan santunan senilai 42 juta rupiah.

“Kita menuju pilkada 2024 nanti, semoga juga kondusif dan damai dan perlu kita pahami bersama bahwa demokrasi bukanlah tujuan, namun adalah alat. Pemilu dan Pilkada adalah bukan tujuan, namun alat untuk memilih pemimpin-pemimpin kita,” tambah Mas Adi.

Sementara itu, ketua KPU Kota Pasuruan, Royce Diana Sari mengatakan bahwa start 31 maret 2024 tahapan pilkada dimulai sampai tanggal 27 November 2024 nanti.

“Saya ucapkan belasungkawa dan terimakasih kepada keluarga korban karena sudah menjadi pahlawan demokrasi, semoga amal ibadah beliau diterima disisi Allah SWT, ” ucap Royce.

Royce juga menyebutkan ada dua pahlawan demokrasi yang telah gugur yakni petugas pengamanan TPS Kelurahan Gentong dan Kelurahan Trajeng.(ajo/gus).

Artikel ini telah dibaca 19 kali

Baca Lainnya

Malang Jadi Kota Pertama Adu Kencang Honda 2025

21 April 2025 - 08:56

Libur Paskah, Lonjakan Penumpang Kereta Api di Daop 5 Capai 125%

21 April 2025 - 08:48

Ketua PC Muslimat NU Probolinggo Kritisi Rencana Pemanfaatan Sumber Air Ronggojalu   

20 April 2025 - 22:18

Terpikat Kalbu

20 April 2025 - 22:06

DPD PAN Jember Hadiri Halal bi Halal Nasional 

20 April 2025 - 15:55

Komunitas Honda Unjuk Kemampuan Berkendara Aman di Kompetisi Regional Safety Riding Advisor 2025

20 April 2025 - 11:08

Trending di Kabar Otomotif