Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 16 Okt 2024

Mas Rusdi Siap Bersinergi dengan Pengusaha untuk Bangun Perekonomian di Kabupaten Pasuruan


Mas Rusdi Siap Bersinergi dengan Pengusaha untuk Bangun Perekonomian di Kabupaten Pasuruan Perbesar

Pasuruan, Kabarpas.com – Calon Bupati nomor urut 02 H. M Rusdi Sutejo (Mas Rusdi) menghadiri kegiatan dialog yang diselenggarakan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) di Hotel Royal Sinyiur, Kecamatan Prigen, guna membahas perekonomian yang ada di Kabupaten Pasuruan.

Menurut calon bupati Pasuruan H. M Rusdi Sutejo, kolaborasi antara pengusaha dengan pemerintah merupakan kunci untuk meningkatkan kesejahteraan dan pembangunan ekonomi di Kabupaten Pasuruan,

“Karena di berbagai Kabupaten/Kota lainnya, pengusaha merupakan penggerak bagi ekonomi. Oleh karena itu kedepannya jika kami terpilih nanti kami siap untuk MOU dengan para pengusaha, agar Pemerintah dengan para pengusaha serta pelaku UMKM bisa bersinergi untuk menggerakan roda ekonomi di Kabupaten Pasuruan,” jelasnya.

Mas Rusdi menuturkan mendengar apa yang menjadi permasalahan di lapangan, untuk teman-teman pengusaha khususnya yang ada di Kabupaten Pasuruan.

“Kami kedepan dengan Apindo atau pengusaha siap bersinergi. Tripartid antara pemerintah, Apindo dan serikat atau para pekerja,” bebernya.

Untuk perijinan, dikeluhkan oleh para pengusaha. Ia tegas mengatakan jangan berbelit, selama ini sangat berbelit di Kabupaten Pasuruan.

“Kami, saya dan Gus Shobih ingin iklim dunia usaha di Kabupaten Pasuruan ini menjadi lebih nyaman dan lebih baik. Salah satunya program di sektor industri ada bussines matching. Untuk pengurusan perijinan sistem pemerintahan berbasis elektronik kedepan akan lebih baik lagi,” jelasnya.

Di tempat yang sama DPK APIND Nurul Huda Juga mengatakan ada tiga hal besar, menjadi atensi dan perhatian pengusaha saat ini. Antara lain mahalnya upah, infrastruktur, pelayanan perijinan dan usaha. Agar investor tertarik untuk berinvestasi di Kabupaten Pasuruan.

“Pengusaha itu pingin tahu visi dan misi cabup dan cawabup kedepan, secara langsung dari cabup dan cawabupnya sekaligus menjadi narasumbernya. Ini penting, menuju iklim usaha yang lebih baik kedepannya di Kabupaten Pasuruan,” ucap Ketua DPK APINDO Kabupaten Pasuruan Nurul Huda. (abi/ari).

Artikel ini telah dibaca 1,375 kali

Baca Lainnya

PPDI Jember Ucapkan Selamat dan Sematkan Harapan Baru kepada Kapolres Jember

18 April 2025 - 20:14

HDC 2025 Malang: Aksi Balap Seru & Promo Spesial di Sirkuit Kanjuruhan!

18 April 2025 - 14:24

Anggota DPR RI Ledia Hanifa Soroti Ketidaktransparanan Seleksi Petugas Haji

18 April 2025 - 12:45

Kunjungi Kementerian PU RI, Bupati Haris Usulkan Rehabilitasi Infrastruktur Jalan dan Jembatan

18 April 2025 - 12:35

Polres Madiun Tetapkan 2 Tersangka Kasus Pembuangan Bayi di Sumbergandu Kabupaten Madiun

18 April 2025 - 09:31

Delegasi Jember Bawa Pulang 2 Penghargaan Tingkat Provinsi di HUT Damkarmat, Satpol PP, dan Satlinmas

18 April 2025 - 09:08

Trending di KABAR NUSANTARA