Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 14 Apr 2019 17:37 WIB ·

Masa Tenang, Alat Peraga Kampanye di Pasuruan Disapu Bersih


Masa Tenang, Alat Peraga Kampanye di Pasuruan Disapu Bersih Perbesar

Reporter : Eko Budi

Editor : Agus Hariyanto

 

Pasuruan, Kabarpas.com – Memasuki masa tenang pemilihan umum (Pemilu) 2019 yang sudah dimulai sejak hari ini (Minggu, 14/4/2019). Seluruh alat peraga kampanye (APK) Capres dan Caleg yang masih bertebaran di wilayah Kabupaten Pasuruan mulai ditertibkan.

Dalam penertiban APK tersebut, petugas dari Panwascam hingga Bawaslu setempat dibantu petugas satpol PP Kabupaten Pasuruan, KPU dan juga polisi melakukan pencopotan APK yang sebagian besar dipasang di pinggir jalanan umum.

Penertiban APK Capres dan Caleg ini, dimulai Minggu Pukul 00.01 Wib dan diawali dari wilayah Kecamatan Bangil, kemudian dilanjut ke daerah Gempol dan sekitarnya. Semua APK yang telah ditertibkan itu akan dibawa ke Kantor Bawaslu Kabupaten Pasuruan guna digunakan sebagai barang bukti,” ujar Ketua Bawaslu Kabupaten Pasuruan, M Nasrup kepada Kabarpas.com.

Selain itu, Nasrup juga meminta peran aktif masyarakat untuk memberikan informasi kepada pihaknya terkait APK Capres dan Caleg yang masih belum dicopot.

“Kami optimis dalam waktu dekat seluruh APK di wilayah Kabupaten Pasuruan akan bersih semua,” tutupnya. (eko/gus).

Artikel ini telah dibaca 52 kali

Baca Lainnya

Nostalgia Kue Bikang Jadul Era 90-an yang Tetap Jadi Kuliner Favorit di Pasuruan

25 November 2024 - 06:42 WIB

Jelang Masa Tenang, Relawan Kotak Kosong: Ingat Jangan Golput!

23 November 2024 - 22:56 WIB

KPU Kota Pasuruan Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilwali 2024

23 November 2024 - 10:00 WIB

Bawaslu Kota Pasuruan Ajak Cermati Pelanggaran di Masa Tenang

23 November 2024 - 07:34 WIB

Hasil Survei The Republic Institute, Elektabilitas Paslon RUBIH Ungguli MUDAH 

22 November 2024 - 22:02 WIB

Berkunjung ke KUTT Suka Makmur, Ketua MPR RI Ahmad Muzani Beri Semangat Peternak Sapi Perah Pasuruan

22 November 2024 - 17:10 WIB

Trending di Berita Pasuruan