Reporter : Moch Wildanov
Editor : Agus Hariyanto
Probolinggo, Kabarpas.com – Klenteng Sumber Naga di Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo siap tampung untuk pelaksanaan Masyarakat Etnis Tionghoa guna menggelar perayaan Imlek, Senin, (04/2/2019).
Berbagai persiapan baik dari pernik-pernik pelaksanaan tahun baru Imlek serta aneka sesaji pun sudah disiapkan.
Sehingga pelaksanaan imlek yang akan diperingati pada tanggal 5 Februari 2019 atau Selasa besok, Klenteng ini sudah siap menggelar pelaksanaan tahun Baru imlek 2570.
Tahun baru imlek 2019 ini memasuki tahun baru Babi tanah. Pelaksanaan terlihat lebih meriah dari tahun kemarin, karena pada dasarnya perayaan imlek hendaknya harus meriah dari tahun sebelumnya.
Kepada wartawan kabarpas.com, Ketua Klenteng Tri Dharma Kota Probolinggo, Adi Sutanto menjelaskan, di tahun Babi tanah ini, Masyarakat Etnis Tionghoa berdoa agar Bangsa Indonesia pada umumnya dan Kota Probolinggo khusunya aman dan terbebas dari bencana.
“Semoga kita semua selalu dalam berkah, selamat, tambah sukses, makmur dan terbebas dari semua bencana, “ tutupnya. (wil/gus).