Pasuruan, kabarpas.com – Tim Resmob Polres Pasuruan Kota berhasil menangkap satu dari tiga tersangka kasus pembunuhan yang dilakukan pelaku pada 18 Maret 2021 lalu, di dalam tempat bilyard di Dusun Krajan Utara Rt 02/04 Desa Gejukjati, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan.
“Pelaku yang telah kami tangkap ini yaitu bernama Bunadi (42), warga Krajan Timur, Desa Balunganayar, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan,” kata Kapolsek Lekok, Pasuruan Kota, AKP Miftaful kepada awak media. Selasa (23/3/2021).
Ditambahkan, tersangka terpaksa ditembak kakinya karena berusaha melawan petugas saat akan ditangkap. “Dengan ditangkapnya 1 tersangka ini, maka ada dua tersangka yang buron,” imbuhnya.
Diceritakan, pada 18 Maret 2021 lalu tersangka Bunadi sedang nongkrong di warung kopi bersama Sutoyo (korban meninggal) ,Yehude Als Deyyeh (DPO) dan Seorang PSK Bernama Novi (pacar Yehude als Deyyeh).
“Waktu itu Sutoyo marah-marah kepada seorang PSK yang bernama Novi, kemudian Bunadi mengingatkan dan mencoba menenangkan Sutoyo, namun Sutoyo justru malah ganti memarahi Bunadi dan Yehude dengan bernada emosi yang tidak terkontrol,” terangnya.
Akhirnya Bunadi meninggalkan lokasi warung. Dan tidak lama kemudian Novi dan Yahude pergi dari tempat tersebut.
Beberapa hari kemudian, Sutoyo menghubungi teman-temannya dan menyuruh mengeroyok Bunadi. Akan tetapi, Bunadi tidak ingin terjadi sesuatu sehingga memilih mengalah dan pergi meninggalkan warung.
“Sutoyo sempat berteriak kalau ketemu dengan Yehude bilang mau diajak carok,” tandasnya.
Selang beberapa hari kemudian, tepatnya pada Kamis (18/3/2021) sekira jam 09.00 wib. Secara kebetulan Bunadi ketemu Yehude dan disampaikan pesan dari Sutoyo bahwa dirinya ditantang carok oleh Sutoyo.
“Akhirnya Yehude memutuskan untuk mengajak bersama-sama ke rumah Sutoyo dengan boncengan sepeda motor, Yehude goncengan dengan Winarko dan Bunadi,” ucapnya.
Setelah tiba di rumah Sutoyo, ternyata Sutoyo tidak ada dirumah sehingga Yehude dan Winarko dan Bunadi memilih menunggu sambil bermain bilyard di warung kopi sebelah rumah Sutoyo.
“Penganiayaan terhadap Sutoyo pun terjadi saat ia datang menemui para pelaku. Bunadi memiliki peran melakukan penusukan pada korban dengan menggunakan pisau hingga korban tewas. Sedangkan pelaku lainnya masih belum tertangkap dan masih buron,” pungkasnya. (emn/gus).