Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Pasuruan · 7 Apr 2024

Pemkot Pasuruan Salurkan Zakat Mal Melalui Baznas


Pemkot Pasuruan Salurkan Zakat Mal Melalui Baznas Perbesar

Pasuruan, Kabarpas.com – Jajaran Pemerintah Kota Pasuruan menyalurkan zakat mal nya melalui Baznas. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kesejahterakan masyarakat Kota Pasuruan.

Penyerahan zakat mal ini dilakukan secara simbolis oleh Walikota Pasuruan H. Saifullah Yusuf (Gus Ipul) bersama Sekertaris Daerah Rudianto pada Sabtu, (6/04/24) di Lobi Gedung Gradika di sore hari.

Dalam sambutannya Gus Ipul menyampaikan, harta yang kita miliki kemudian di zakat kan dan dibagikan pada orang yang lebih membutuhkan maka kita nantinya akan mendapatkan keberkahan.

“Harta yang telah kita miliki kedepan kita zakatkan, nanti kita akan mendapat keberkahan,” kata Gus Ipul

Gus Ipul juga mengatakan, manusia memiliki kesadaran dalam menunaikan zakat mal nya. Namun, menyerahkan zakatnya sesuai dengan takarannya sendiri yang bisa jadi kurang tepat sasaran.

“Kita sering juga mendengarkan cerita bahwasanya para pengemis lebih banyak hartanya ketimbang yang memberi,” ujar Gus Ipul

Untuk bisa tepat sasaran, lanjut Gus Ipul, Pemerintah telah membentuk UU untuk memberikan arahan kepada umat islam ketika memberikan zakat/infaqnya melalui badan yang bisa dipercaya yaitu Baznas.

“Khusus untuk Pemerintah disarankan untuk memberikan zakat/infaqnya melalui Baznas, agar penyaluran zakat tersebut bisa tepat saran yaitu yang berhak mendapatkannya,” imbuhnya

Gus Ipul juga menyarankan kepada para perangkat daerah dalam penyaluran zakat mal nya mengalami peningkatan nominal, agar penyaluran bantuannya sesuai dengan targetnya.

“Kalau bisa tahun ini kita semua naikkan nominal dalam penyaluran zakat mal kita,” jelas Gus Ipul

Penyaluran zakat yang diterima oleh Baznas disalurkan kepada masyarakat yang memiliki hak untuk menerimanya. Penyaluran ini juga di integritasikan dengan program pemerintah, sangat membantu kinerja Pemerintah Kota Pasuruan.

Kegiatan ini hadiri seluruh dari Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kota Pasuruan, Ketua Baznas dan pengurus Baznas Kota Pasuruan. (ajo/gus).

Artikel ini telah dibaca 22 kali

Baca Lainnya

Ketua PC Muslimat NU Probolinggo Kritisi Rencana Pemanfaatan Sumber Air Ronggojalu   

20 April 2025 - 22:18

Terpikat Kalbu

20 April 2025 - 22:06

DPD PAN Jember Hadiri Halal bi Halal Nasional 

20 April 2025 - 15:55

Komunitas Honda Unjuk Kemampuan Berkendara Aman di Kompetisi Regional Safety Riding Advisor 2025

20 April 2025 - 11:08

UNZAH Genggong Teguhkan Komitmen Peningkatan Mutu Era Digital dan Bonus Demografi

20 April 2025 - 07:23

Universitas Islam Darullughah Wadda’wah Siap Hadapi Tantangan Zaman di Era Society 5.0

20 April 2025 - 07:21

Trending di Berita Pasuruan