Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Pasuruan · 13 Des 2022

Pemkot Pasuruan Sosialisasikan Kenaikan UMK 2023


Pemkot Pasuruan Sosialisasikan Kenaikan UMK 2023 Perbesar

Pasuruan, Kabarpas.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan melalui Dinas Tenaga Kerja Kota Pasuruan melaksanakan sosialisasi Kenaikan Upah Minimum Kota Pasuruan tahun 2023 kepada para pengusaha yang berada di wilayah Kota Pasuruan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Hotel Bj. Perdana.

Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo, S.TP., M.Si (Mas Adi) membuka secara resmi acara sosialiasi ini. Dimana iya menyampaikan bahwa Upah Minimum Kota Pasuruan tahun 2023 naik sebesar Rp. 200.000.

“Kemarin Ibu Gubernur dengan Surat keputusan, memutuskan Upah Minimum Kabupaten/Kota se-Jawa Timur. Dimana Kota Pasuruan sebesar Rp. 3.038.837,64. Tentu proses kenaikan upah ini, melalui proses yang ada,“ ujar Mas Adi.

Mas Adi juga mengatakan Upah Minimum Kota Pasuruan masuk urutan ke delapan se-Jawa Timur.

“Karena Kota Pasuruan ini, menjadi bagian penopang, penyangga ekonomi di Jawa Timur karena dekat dengan Ibu Provinsi Jawa Timur, ” jelasnya.

Menurut Mas Adi, pemerintah Kota Pasuruan tidak bisa berjalan sendiri dalam proses pembangunan dan kemajuan Kota Pasuruan. Ia mengatakan perlu adanya sinergi dan kerjasama dengan semua elemen masyarakat. Tentunya, juga dengan para pengusaha.

“Harapanya, kita bisa saling bersinergi dan bekerjasama stakeholder. Perlu adanya, peran-peran sektor swasta, agar dapat membuka peluang-peluang berusaha. Sehingga, dapat menyerap tenaga kerja,” urainya.

Dengan adanya kenaikan Upah Minimum Kota ini, Mas Adi berharap tidak ada kenaikan bahan pangan dan barang naik.

“Dengan adanya TPID, saya berharap kita bisa berupaya menyeimbangkan harga pasar. Semoga di Kota Pasuruan, dengan berbagai upaya mulai dengan penetapan RTRW. Dapat meyakinkan investor. Dan saya berharap kenaikan upah minimum ini dapat meningkatkan spirit tenaga kerja. Sehingga kinerja pekerja meningkat dan output yang dihasilkan juga lebih baik,” pungkasnya. (ajo/ian).

Artikel ini telah dibaca 5 kali

Baca Lainnya

Wali Kota Mas Adi Doakan Ramapati Pasuruan Tetap Eksis dan Jaya

12 Maret 2025 - 08:39

Eksklusif di Podcas Kabarpas!! Gebrakan 100 Hari Kerja Mas Adi – Nawawi

8 Maret 2025 - 22:38

Fatma Saifullah Yusuf Berikan Bantuan Sembako dan Nutrisi untuk Warga Kota Pasuruan

4 Maret 2025 - 21:22

Besok, Mas Adi dan Nawawi Akan Dilantik Presiden Prabowo di Istana Negara

19 Februari 2025 - 14:32

Dispendik Kota Pasuruan Gelar Pelatihan “Menulis” Scopus untuk Anak TK Se-Kota Pasuruan

15 Februari 2025 - 20:35

Ketika Wali Kota Pasuruan Ngaji Kitab Kuning Bareng Warga NU

13 Januari 2025 - 10:49

Trending di Berita Pasuruan