Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Breaking News · 13 Mar 2019 07:58 WIB ·

Penemuan Situs di Tengah Tol Diperkirakan Ada Sejak Jaman Pra Majapahit


Penemuan Situs di Tengah Tol Diperkirakan Ada Sejak Jaman Pra Majapahit Perbesar

Reporter : Sam Demit

Editor : Memey Mega

Malang, Kabarpas.com – Tim arkeologi Balai Cagar Budaya Jawa Timur menamai situs ditengah tol yang ditemukan dengan nama Situs Sekaran. Nama ini diambil dari Dusun Sekaran Desa Sekarpuro saat situs ini ditemukan.

Situs Sekaran ditemukan berupa susunan batu bata kuno, juga banyak ditemukan benda-benda cagar budaya lain seperti uang gobog, beberapa barang berlapis emas, kaca benggala, dan benda kuno lainnya, penemuan ini ditengah pengerjaan tol di Dusun Sekaran, Desa Sekarpuro, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, atau km 37-700 ruas tol Pandaan-Malang.

“Mengacu pada nama dusun, situs ini kami namai Sekaran,” cap arkeolog BPCB Wicaksono Dwi Nugroho.

Ada yang menarik, melihat dari batu batanya, diduga dipasang dengan menggunakan cara gosok. Ukuran batu bata ini, tak sama dengan Trowulan, bisa jadi ini pra Majapahit.

Tim arkeolog menyisir lokasi situs. Penggalian di permukaan tanah bagian atas dilakukan. Harapannya, arkeolog mendapat petunjuk akan keberadaan situs yang diduga tertimbun tanah tersebut.

“Bagian dinding susunan batu bata yang terlihat mengarah ke barat daya. Kami ekskavasi mengikuti petunjuk itu saat ini,” bebernya.

“Prakiraan ini mirip dengan petirtaan atau saluran air. Tapi lebih jelasnya, setelah ekskavasi selesai. Sebagian sudah rusak karena alat berat, jadi kita ekskavasi di sisi yang lain,” terang Wicaksono.

Tim arkeolog sudah membuat peta penggalian di bagian permukaan atas dari struktur bata batu kuno yang sebelumnya ditemukan. Bagian tebing juga tak luput dari penggalian untuk mengungkap lebih jauh dari susunan batu bata.

“Untuk luasnya sampai berapa belum tahu, sementara bagian permukaan ini kita gali, ada beberapa titik. Semua mengikuti dari bagian dinding yang terlihat sebelumnya,” beber Wicaksono. (dem/mey)

Artikel ini telah dibaca 393 kali

Baca Lainnya

Mahasiswa UB Gelar MW CARE 2024 Bersama PMI Kota Malang

1 November 2024 - 12:03 WIB

Presenter RRI Malang Juarai Kompetisi Broadcast Tingkat Asia Pasifik

26 Oktober 2024 - 13:00 WIB

Esty Sulistya (baju biru dua dari kanan) bersama Direktur Utama RRI Ignatius Hendrasmo, Direktur Program Produksi RRI- Mistam, dan pemenang lain dari RRI, di Istanbul Turkiye, 22 Oktober 2024.

Peringati Hari Santri, Paslon WALI Calon Walikota Malang Kunjungi Makam Pendiri NU

22 Oktober 2024 - 14:47 WIB

Pengajian Eksekutif Malang Raya Luncurkan Strategi Kembangkan Potensi Zakat di Jatim

12 Februari 2024 - 11:26 WIB

Amin Balbaid Dampingi Anies Baswedan Sambang Kiai Kota Malang

9 Oktober 2023 - 16:30 WIB

Mie Gacoan Hadir untuk Memberikan Peluang Kerja Warga Lokal

9 Agustus 2023 - 07:02 WIB

Trending di Kabar Malang