Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Terkini · 15 Jan 2024

Persiga Trenggalek Target Sapu Bersih Tiga Laga di Babak 16 Besar Liga 3 Jatim


Persiga Trenggalek Target Sapu Bersih Tiga Laga di Babak 16 Besar Liga 3 Jatim Perbesar

Trenggalek,kabarpas.com-Meskipun harus bermain di luar kandang, Persiga pasang target sapu bersih tiga laga dalam babak 16 besar Liga 3 Jawa Timur grup JJ. Demikian disampaikan oleh juru taktik Persiga Mursyid Effendi kepada Kabarpas.com, Senin (15/1/2024).

“Paling tidak dua laga awal kita bisa amankan poin penuh agar di laga terakhir tidak terlalu berat, “ucapnya.

Abah sapaan dia mengakui jika kekuatan tim yang ada di grup JJ merata. Meskipun perjalanan dibabak 28 besar Persiga dan Mitra Bola Utama (MBU) grafiknya lebih baik da tidak pernah kalah. “Sepakbola bukan matematika, segala kemungkinan bisa terjadi, sehingga perlu waspada agar peluang lolos bisa terjaga, “imbuhnya.

Abah mencontohkan, meskipun Pasuruan United pada babak 28 besar berada di peringkat tiga, namun sekarang bertindak sebagai tuan rumah. Tentu saja akan berusaha sekuat tenaga untuk lolos 8 besar.

Selain itu, lanjut Abah, Perssu Sumenep menurut informasi yang didapat dilatih oleh pelatih berpengalaman. Sehingga, juga patut diwaspadai. “Intinya kami tidak anggap enteng lawan. Namun bagi kami setiap pertandingan adalah final dan wajib menang, “tandasnya.

Abah menjelaskan, secara umum kondisi para pemain dalam kondisi baik-baik saja. Hanya ada satu pemain yang tidak bisa ikut ke Pasuruan karena sedang melangsungkan pernikahan. “Danang Wibisono tidak bisa perkuat Persiga di babak 16 besar nanti. Ya mau apa lagi, meski dia pemain inti, “tukasnya.

Eks kapten Persebaya Surabaya ini tetap optimis jika anak asuhnya bisa berbuat yang terbaik pada babak 16 besar. Bahkan dia berpesan kepada anak asuhnya agar tetap semangat meraih kemenangan dalam setiap pertandingan. “Saya bilang sama anak-anak. Kita terlanjur basah ya basah sekali. Mohon doa restunya kepada masyarakat Trenggalek agar bisa Persiga bisa lolos 8 besar, “tutupnya (ags/gus).

Artikel ini telah dibaca 76 kali

Baca Lainnya

Ketua PC Muslimat NU Probolinggo Kritisi Rencana Pemanfaatan Sumber Air Ronggojalu   

20 April 2025 - 22:18

Terpikat Kalbu

20 April 2025 - 22:06

DPD PAN Jember Hadiri Halal bi Halal Nasional 

20 April 2025 - 15:55

Komunitas Honda Unjuk Kemampuan Berkendara Aman di Kompetisi Regional Safety Riding Advisor 2025

20 April 2025 - 11:08

UNZAH Genggong Teguhkan Komitmen Peningkatan Mutu Era Digital dan Bonus Demografi

20 April 2025 - 07:23

Universitas Islam Darullughah Wadda’wah Siap Hadapi Tantangan Zaman di Era Society 5.0

20 April 2025 - 07:21

Trending di Berita Pasuruan