Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Society · 3 Feb 2024

Pesawat Garuda Indonesia Livery POCARI SWEAT, Bentuk Komitmen Kedua Brand Dukung Sport Tourism di Indonesia


Pesawat Garuda Indonesia Livery POCARI SWEAT, Bentuk Komitmen Kedua Brand Dukung Sport Tourism di Indonesia Perbesar

Jakarta, Kabarpas.com – Pocari Sweat, Garuda Indonesia, serta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI meluncurkan kolaborasi melalui kampanye #SweatToDiscover untuk mendukung perkembangan Sport Tourism di Indonesia. Kampanye ini adalah implementasi nyata untuk terus mengajak masyarakat Indonesia lebih sehat, dengan berkeringat dan berolahraga, sambil menjelajahi alam dan budaya yang sangat beragam di Indonesia.

Hadir sebagai narasumber dalam konferensi pers yang dibawakan Melanie Putria di Hanggar GMF AeroAsia milik Garuda Indonesia, Vinsensius Jemadu selaku Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia; Irfan Setiaputra, Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero), Tbk.; dan Puspita Winawati selaku Direktur Marketing PT Amerta Indah Otsuka.

Puspita Winawati menyampaikan, dengan membawa pesan Sweat to Discover pihaknya ingin mendukung masyarakat Indonesia untuk lebih sehat.

“Jangan takut berkeringat, bergerak aktif, dan berolahraga, sambil discovering – menjelajahi keindahan alam dan budaya yang sangat beragam di Indonesia ini. Oleh karena itu, kolaborasi dengan Garuda Indonesia pada kampanye #SweatToDiscover hadir. Sesuai dengan yang dicanangkan oleh Pemerintah Indonesia akan besarnya potensi Sport Tourism di tanah air, kolaborasi ini juga merupakan bagian dari dukungan kami kepada pemerintah akan perkembangan Sport Tourism di Indonesia,” ujarnya.

Vinsensius Jemadu selaku Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan (events) – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia mengatakan, pertumbuhan sport tourism di Indonesia memiliki potensi yang begitu besar dan bisa mencapai Rp 18,79 triliun di tahun ini.

“Kolaborasi sinergis antara Pemerintah, BUMN, serta swasta menjadi kunci untuk optimalisasi pertumbuhan Sport Tourism adalah langkah nyata untuk memajukan pariwisata Indonesia,” tandasnya.

Garuda Indonesia melihat pertumbuhan yang signifikan dari komunitas olahraga sebagai salah satu penggerak pariwisata yang lebih berkelanjutan.

“Kolaborasi ini merupakan wujud komitmen kami sebagai maskapai penerbangan pembawa identitas bangsa dalam menopang dan mendukung keberlanjutan pariwisata nasional pasca pandemi yang salah satunya digerakkan melalui berbagai bentuk sport tourism sebagai salah satu pangsa pasar yang memiliki potensi menjanjikan untuk dikembangkan mengingat banyaknya komunitas olahraga yang saat ini semakin berkembang dan selalu menginginkan petualangan baru dengan mengunjungi berbagai destinasi wisata unggulan di Indonesia,” kata Irfan Setiaputra selaku Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero), Tbk.

Kolaborasi untuk mendukung Sport Tourism ini juga menghadirkan pengalaman penerbangan spesial dengan livery khusus POCARI SWEAT pada pesawat BOEING 737-800NG milik Garuda Indonesia.

Irfan menambahkan, pesawat kolaborasi ini akan terbang perdana di tanggal 3 Februari 2024 ke salah satu rute destinasi favorit untuk wisata Sport Tourism Indonesia, yaitu Batam.

“Pesawat ini nantinya akan digunakan untuk melayani berbagai penerbangan baik untuk rute-rute domestik maupun untuk rute-rute internasional,” terangnya.

Momen penerbangan perdana di 3 Februari juga menjadi momen spesial karena bertepatan dengan hari ulang tahun PT Amerta Indah Otsuka ke 27 tahun. Para penumpang Garuda Indonesia nantinya bisa merasakan POCARI SWEAT di dalam pesawat karena kandungan ion di dalamnya dapat membantu cegah dehidrasi selama perjalanan di dalam pesawat.

“Hal ini sesuai denan misi perusahaan Otsuka untuk berkontribusi terhadap kesehatan yang lebih baik, dengan menghadirkan POCARI SWEAT untuk para penumpang Garuda Indonesia. Kandungan ion di dalamnya dapat bantu cegah dehidrasi selama perjalanan di dalam pesawat,” jelas Wina.

Garuda Indonesia menjadi salah satu mitra strategis untuk POCARI SWEAT dengan menjadi official airline melalui kegiatan POCARI SWEAT RUN dan Sport Tourism yang akan melibatkan puluhan ribu pelari dan sport enthusiast dari seluruh Indonesia sebagai salah satu rangkaian pada kolaborasi ini di tahun 2024. (diz/gus).

Artikel ini telah dibaca 99 kali

Baca Lainnya

Bepergian ke Luar Negeri Tanpa Izin, Koeshar Sekretaris Dinkes Jember Terancam Sanksi Sedang-Berat

16 April 2025 - 08:38

Lawan Trek Ekstrem, CRF Tetap Melesat Raih Podium di Kejurnas Motocross Wonosobo

16 April 2025 - 08:31

Bupati Fawait Lepas Keberangkatan SSB JFOS ke Turnamen Internasional di Bali

16 April 2025 - 08:24

Keterlaluan! Sekretaris Dinkes Jember Pelesiran Tanpa Izin Bupati, Ribuan Nakes Gigit Jari

16 April 2025 - 08:20

KAI DAOP 5 Serap 1.477 Tenaga Kerja Kontrak

16 April 2025 - 08:07

Sidang RUU KUHAP Belum Dimulai, Puan: 70 Persen Masyarakat Belum Paham Substansinya

16 April 2025 - 08:01

Trending di KABAR NUSANTARA