Pasuruan, Kabarpas.com – Puskesmas Bangil, Kabupuaten Pasuruan, melaksanakan vaksin Covid-19, Sabtu (13/03/2021) pagi. Kegiatan tersebut diikuti oleh petugas Rutan IIB Bangil dan guru SDN Kidul Dalem 3 Bangil.
Vaksin Covid-19 akhirnya dilaksanakan di Puskesmas Bangil. Sebanyak 58 pegawai Rutan Kelas IIB Bangil, mengikuti vaksin tahap pertama.
Tristiantoro Adi Wibowo, Kepala Rutan IIB Bangil, juga turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
“Tidak sakit. Kata dokter menunggu setengah jam untuk melihat reaksinya,” ujarnya kepada Kabarpas.com.
Pihaknya juga menambahkan, dengan adanya vaksin ini, merupakan salah satu ikhtiar agar terbebas dari virus Covid-19.
“Mudah-mudahan kita bisa terbebas dari Covid. Meski demikian, kita tetap harus menjaga protokol kesehatan,” imbuhnya.
Selain petugas Rutan Bangil, kegiatan tersebut juga diikuti oleh sekitar 20 guru SDN Kidul Dalem 3 Bangil.
Pelaksanaan vaksin Covid-19 harus melalui tahap pemeriksaan terlebih dahulu.
Tahap kedua nantinya akan dilaksanakan pada 27 Maret mendatang. (Jun/Diz)