Reporter: Agus Riyanto
Editor: Ian Arieshandy
Trenggalek, kabarpas.com – Pilkada Jatim 2024 yang meliputi Pilgub dan Pilbup telah usai. Berdasarkan hitungan cepat masing-masing internal, baik dari Tim Pemenangan Khofifah-Emil maupun Tim Pemenangan Mochamad Nur Arifin-Syah Muhamad Natanegara. Kedua calon Gubernur dan Bupati tersebut menang di Trenggalek.
Adapun kemenangan Khofifah-Emil di Trenggalek berdasarkan hitungan cepat internal Tim Pemenangan berkisar pada angka 56,03 persen (suara masuk 99 persen). Sedangkan Ipin-Syah berdasarkan hitungan cepat internal PDIP berkisar pada angka 80 persen.
“Alhamdulillah, dua calon yang kami usung berhasil menang pada Pilkada Jatim 2024, meskipun belum ada pernyataan resmi dari KPUD. Insya Alloh hitungan dari tim internal akurasinya tinggi, “kata Komarudin, Ketua DPD PKS Trenggalek.
Komarudin menyebut, kemenangan tersebut berkat kerja tim yang cukup solid, termasuk intruksi dari pusat, wilayh dan daerah dijalankan dengan baik oleh seluruh kader PKS.
“Ini patut kita syukuri. Dengan demikian PKS bisa bersinergi dengan Pemprov Jatim dan Pemkab Trenggalek. Tentu ini momentum yang cukup bagus, “imbuhnya.
Selanjutnya, politisi senior PKS ini berharap agar komunikasi PKS baik dengan lintas partai maupun Pembak Trenggalek bisa linier untuk mewujudkan Trenggalek lebih baik lagi.
“Kita punya misi yang sama, yakni kemakmuran dan kesejahteraan untuk masyarakat Trenggalek, “tukasnya.
Selanjutnya dia meminta kepada seluruh kader PKS Trenggalek untuk tetap menjaga kebersamaan dalam hal ikut membangun Kabupaten Trenggalek. “Baik secara komunikasi politik maupun non politik kami sepakat untuk saling mendukung program-program yang pro rakyat dan siap pula memberikan masukan, “tutupnya. (ags/ian).