Reporter : Albar
Editor : Memey Mega
Malang, Kabarpas.con – Menyambut ulang tahun Lippo Malls Group tiga dekade yang mengangkat tema Eksotika budaya Jawa Timur “Matos culture and food festival” mendapat apresiasi langsung dari Walikota Malang.
Drs, H. Sutiaji yang diundang sekaligus memberikan sambutan mengaku mengapresiasi tema besar ulang tahun yang diangkat Lippo Malls yang bertempat di Malang Town Square pada Jumat (15/3) kemarin.
“Ditengah globalisasi dan persaingan produk, Lippo Group tetap mengangkat nilai budaya sebagai identitas,” ungkap Walikota
Pemerintah kota Malang Dinas Kebudayaan Pariwisata, Dinas koperasi dan UMKM dan komunitas budaya Malang turut hadir menyaksikan pembukaan tersebut.
“Kegiatan ini diselenggarakan langsung oleh tim Lippo Malls Group se Jawa dan saat ini Malang Juga menggelar agenda serupa dengan upaya menggandeng UMKM Kota Malang untuk terus di promosikan,” ungkap Enggal selaku marketing Lippo Malls.
Meskipun Lippo Malls Group mendapat banyak tantangan namun mampu bertahan hingga hari ini. “Semua ini berkat usaha dan dukungan dari semua kalangan” ujar Fifi Trisjanti (Mall direkctor Malang Town Square).
“Sengaja kami mengangkat tema budaya Indonesia karena kita hidup dari tanah ini,” tutup wanita cantik tersebut. (bar/mey)