Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Banyuwangi · 3 Agu 2021

Tiga Kendaraan Terlibat Laka Maut di Jalan Raya Banyuwangi-Jember, Satu Orang Tewas di Tempat


Tiga Kendaraan Terlibat Laka Maut di Jalan Raya Banyuwangi-Jember, Satu Orang Tewas di Tempat Perbesar

Banyuwangi, Kabarpas.com – Sebuah kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Banyuwangi – Jember, tepatnya di Desa Kalibaruwetan, Kecamatan Kalibaru, Selasa (3/8/2021). Kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 10.00 WIB tersebut mengakibatkan salah seorang korban meninggal dunia di tempat.

Diketahui kecelakaan tersebut melibatkan tiga kendaraan. Di antaranya sebuah sepeda motor Vega bernopol P-5442-WR yang dikemudikan Rifqi warga Desa Kanigaran, Kecamatan Kanigaran, Kabupaten Probolinggo berboncengan dengan Ahmad Andi Safriyan Warga Desa Kalirejo, Kecamatan Kabat Kabupaten Banyuwangi.

Dua lainnya yakni Mistubishi L300 Nopol P 9174 GC  dan Mobil Katana Nopol DK-1921-VF. Dimana kedua pengemudi kendaraan tersebut masih belum diketahui identitasnya.

Kanitlantas Polresta Banyuwangi Iptu Budi Hermawan menceritakan kronologi bermula saat sepeda motor yang dikemudikan kedua korban melaju dari arah Banyuwangi menuju Jember. Didepan kendaraan tersebut melaju kendaraan Mitsubishi L 300 melaju kearah yang sama.

“Sesampainya di TKP Kendaraan Mitsubishi L 300 diduga hendak berbelok dan tidak memperhatikan kendaraan yang berada di belakangnya,” katanya, Selasa (3/8/2021).

Karena sepeda motor dibelakangnya melaju cukup kencang akhirnya menabrak body belakang Mitsubishi L 300. Mengakibatkan pengendara sepeda motor terpental kesisi kanan jalan.

“Dari arah berlawanan melaju kendaraan Katana dan kemudian menabrak pengendara sepeda motor. Akibatnya penumpang atas nama Ahmad Andi Safriyan meninggal di lokasi kejadian,” terangnya

“Sementara pengendara atas nama Rifqi mengalami luka lecet pada kedua bagian kakinya dan segera dilarikan ke rumah sakit terdekat,” imbuhnya. (bht/pen).

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Dimeriahkan Gildcoustic, Ribuan Warga Banyuwangi Saksikan Launching New Honda PCX160 

12 Januari 2025 - 20:10

Penyuluhan Progarm PTSL 2024 di Desa Kelir Mendapat Apresiasi Tokoh Masyarakat

13 Oktober 2023 - 17:45

Begini Cara Moeldoko dan FORSAS Asah dan Tumbuh Kembangkan Seni Musik Banjari di Kalangan Santri

3 Juli 2023 - 20:45

Tahun Politik, AMSI Jatim dan Polresta Banyuwangi Segera Bentuk Komite Komunikasi Digital

18 Februari 2023 - 06:11

Gubernur Khofifah Ajak Pemuda Terus Berinovasi dan Improvisasi Hadapi Ancaman Krisis Global

24 Agustus 2022 - 06:36

Matic Besar Honda PCX160 Hadir di Banyuwangi

13 Desember 2021 - 16:37

Trending di Kabar Banyuwangi